Analisis Implementasi Layanan E-line, E-lan & L3vpn Berbasis Software Defined Network Menggunakan Nokia Network Services Platform

Authors

  • Tadila Fadil Telkom University
  • Ridha Muldina Negara Telkom University
  • Tri Reza Gading Telkom University

Abstract

Abstrak Berkembangnya persaingan network operator di era cloud network dalam pemberi layanan yang sangat baik kepada user menjadi perhatian oleh para network operator. Permasalahan yang timbul adalah performansi jaringan, penambahan konfigurasi yang semakin kompleks, bagian kontrol pun semakin rumit, tidak fleksibel dan sulit diatur mengakibatkan network operator sulit untuk memberikan service innovation dan proses provisioning perangkat jaringan menjadi lambat.Situasi jaringan yang ada saat ini tidak terlepas dari IP/Optical network dan terdiri dari berbagai macam perangkat yang berbeda vendor, hal tersebut mempengaruhi efisiensi waktu dan juga biaya dari sebuah NMS (network management system) dalam melakukan service provisioning dan monitoring sebuah jaringan operator, namun saat ini teknologi SDN (software defined network) mengubah paradigma network operator dalam hal service provisioning dan monitoring sebuah jaringan.Pada tugas akhir ini akan dilakukan analisa perbandingan bagaimana membuat services E-Line, E-LAN dan L3VPN dengan menggunakan cara tradisional menggunakan CLI (Command Line Interface) dan dengan menggunakan Nokia NSP. Pada analisis ini juga membuktikan bahwa service yang telah dibuat ini dapat digunakan kemudian akan di kirimkan trafik dengan menggunakan traffic generator dan melihat nilai throughput, latency dan frame loss agar mencapai SLA (service level aggrement) yang di sepakati antara service provider dan pelanggan. Setelah dilakukan pengukuran pada 3 services dengan menggunakan trafik generator didapatkan hasil dengan nilai throughput yang diterima untuk 100 Mbps data yang dikirim sebesar 98,84 Mbps pada Frame Size 1518 bytes, 98,91 Mbps pada 2000 bytes dan 99,80 pada frame size 2100. Kemudian Hasil dari pengukuran latency berkisar antara 0.225-0.271 ms dengan maksimal durasi 10 detik dan Frame loss yang telah terukur adalah sebesar 0% frame loss yang membuktikan tidak ada frame loss yang terjadi Kata kunci : Nokia NSP, E-Line, E-LAN, L3VPN, SDN Abstract The evolve of network operator competition in the cloud network era in furnishing good service to user become an attention for the network operators. The issues that appear are that the performance of network, addition configuration that will become more complex, the control part become more complicated, unflexible and will be hard to handle and it leads the network operator become hard to provide service innovation and the process of network elements provisioning become more slower. This network situation right now was due in part to the IP/Optical network and consist by some types of element from different vendor, it affects the time efficiency and also the cost of NMS (Network Management System) in doing service provisioning and monitoring a network operator, but SDN (soft defined network) technology nowadays change the paradigm of network operator in service provisiocing and monitoring a network. In this final project, there will be a comparison analysis of how to make E-line, E-LAN and L3VPN services with traditional procedural using CLI (Command Line Interface) and Nokia NSP. This analysis also prove that the services can be use and then a traffic will be sent using traffic generator and see the throughput value, latency and frame loss so that it can reach SLA (Service Level Agreement) that is agreed by the service provider and customers. After a measurement of the 3 services using generator traffic, it can be concluded that with throughput value of 100 Mbps is 98,84 Mbps on 1518 bytes frame size, 98,91 Mbps on 2000 bytes frame size and 99,80 on 2100 bytes frame size. And the result of latency measurement is around ISSN : 2355-9365 e-Proceeding of Engineering : Vol.5, No.3 Desember 2018 | Page 4407 0.225-0.271 ms with maximum duration 10 seconds and measured frame loss is 0% frame loss that prove that there is no frame loss. Kata kunci : Nokia NSP, E-Line, E-LAN, L3VPN, SDN

Downloads

Published

2018-12-01

Issue

Section

Program Studi S1 Teknik Telekomunikasi