Aplikasi Deteksi Dini Gangguan Depresi Pada Anak-anak Berbasis Android

Authors

  • Syahrial Ibnu Rahmat Telkom University
  • Andrew Brian Osmond Telkom University
  • Rumani M Telkom University

Abstract

Abstrak Kesehatan mental merupakan hal penting dalam perkembangan anak, karena anak merupakan generasi penerus bangsa. gangguan kesehatan mental pada anak akan mempengaruhi perkembangan mental pada tahap perkembangan selanjutnya. Penyebab depresi cukup banyak, diantaranya: beban kerja yang meningkat, stress pada pekerjaan, kurang rasa percaya diri dan masalah pada lingkungan sekitar. Depresi dapat terjadi pada semua golongan usia. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara pola asuh orang tua dengan anak-anak. Gambaran klinis yang tampak pada anak dipengaruhi oleh usia dan pengalaman psikologis anak seperti lekas marah (irritable), prestasi sekolah menurun, menyingkir dari kegiatan sosial atau aktivitas yang menyenangkan dan anak merasa murung (inwardsign) seperti perasaan yang tertekan, rasa bersalah, rasa tak berharga, dan pikiran bunuh diri. Penelitian ditujukan untuk anak yang masih bersekolah di sekolah dasar menggunakan kursioner Hamilton Depression Rating Scale (HDRS) terdiri dari 17 pertanyaan dan kursioner Beck Depression Inventory (BDI) yang terdiri dari 21 pertanyaan.. Kata kunci: Deteksi dini, depresi, aplikasi android, mobile. Abstract Mental health is important in the development of children, because children are the next generation of the nation. mental health disorders in children will affect mental development at a later stage of development. The causes of depression are quite a lot, including: increased workload, stress on work, lack of confidence and so on. Depression can occur in all age groups. The purpose of this study was to determine the relationship between parenting parents and children. The clinical features seen in children are influenced by the child's age and psychological experience such as irritability, decreased school performance, exclusion from social activities or enjoyable activities and the child feels inwards like feeling depressed, guilty, feeling worthless and suicidal thoughts. The study was aimed at children who were still in elementary school using the Hamilton Depression Rating Scale (HDRS) curriculum consisting of 17 questions and the Beck Depression Inventory (BDI) kursioner consisting of 21 questions. level of depression in adolescents. Keywords: Early detection, depression, android apps, mobile

Downloads

Published

2018-12-01

Issue

Section

Program Studi S1 Sistem Komputer