Analisis Traffic Pada Implementasi Wireless Sensor Network Polusi Udara

Authors

  • Ikrimah Muiz Telkom University
  • Dodi Wisaksono Sudiharto Telkom University
  • Aji Gautama Putrada Telkom University

Abstract

Abstrak Polusi udara merupakan salah satu faktor signifikan yang banyak mempengaruhi kondisi kesehatan manusia. Polusi itu datang dari gas pembuangan kendaraan, asap industri, ataupun asap rokok. Untuk memperbaiki keadaan tersebut, akan dilakukan pemantauan polusi udara dengan memanfaatkan teknologi Wireless Sensor Network serta menerapkan jaringan broadcast. Pada penerapan WSN polusi udara ini menggunakan sensor MQ-5, datanya akan dikirim dan berpusat pada satu receiver yang akan dihubungkan ke jaringan internet lalu ditampilkan ke Thingspeak Server. Oleh karena itu pada penelitian ini akan menganalisis traffic berdasarkan implementasi WSN polusi udara menggunakan teknologi ESP8266 untuk transmisi datanya. Dalam penelitian akan diterapkan jaringan broadcast sebanyak 4 node dan topologi star, hasil penelitian didapatkan performa jaringan broadcast lebih kecil menghasilkan packet loss sebesar 0% dibandingkan dengan performa topologi star tanpa jaringan broadcast menghasilkan packet loss sebesar 6%.
Kata Kunci: Traffic, Wireless Sensor Network, Jaringan broadcast.
Abstract Air pollution is one of the significant factors that affect many human health conditions. The pollution comes from gas disposal vehicles, industrial smoke, or cigarette smoke. To improve the situation, air pollution monitoring will be carried out by utilizing Wireless Sensor Network technology and apply broadcast network. In the application of WSN this air pollution uses MQ-5 sensors, the data will be sent and centered on one receiver that will be connected to the internet network and then shown to Thingspeak Server. Therefore, in this research will analyze the traffic based on the implementation of WSN air pollution using ESP8266 technology for data transmission. In the research will be applied broadcast network as much as 4 node and star topology, result of research got performance of broadcast network resulted less packet loss 0% compared with star topology performance without broadcast mechanism resulting in 6% packet loss. `Keywords: Traffic, Wireless Sensor Network, broadcast netwotk.

Downloads

Published

2019-04-01

Issue

Section

Program Studi S1 Informatika