nalisis dan Implementasi Perbandingan Penggunaan Storage serta ResponseTimepadaTemporal DatabasedanRelational Database

Authors

  • Yogiek Indra Kurniawan

Abstract

Pada saat ini banyak aplikasi yang membutuhkan data dari masa lampau dan data pada masa yang akan
datang. Data-data ini biasanya digunakan untuk menelusuri event-event yang terjadi untuk melihat trend
dan menemukan kesalahan-kesalahan di masa lampau sehingga mencegah terjadinya kesalahan yang
sama. Temporal Database merupakan salah satu solusi dalam penanganan data-data di masa lampau
maupun di masa yang akan datang. Temporal database adalah database yang merepresentasikan data
dengan dimensi waktu berupa valid time. Dalam paper ini, dilakukan implementasi temporal database
serta relational database yang memperhitungkan aspek historical data. Setelah melakukan implementasi,
dilakukan analisis mengenai penggunaan storage, query dalam pengaksesan setiap data yang
memperhitungkan aspek historical data, baik data definition language (DDL), data manipulation language
(DML) maupun query untuk retrieve data serta kelebihan dan kekurangan untuk masing-masing basis
data tersebut. Setelah dilakukan analisis, didapatkan kesimpulan bahwa penggunaan query untuk
temporal database dapat dilakukan pada relational database dengan beberapa penyesuaian. Selain itu,
temporal database memiliki kelebihan dalam hal penggunaan storage dan response time untuk query DDL
serta DML, tetapi untuk response time pada query retrieve data membutuhkan waktu yang lebih lama
daripada relational database.

Published

2021-06-30