Pengaruh Audit Internal Dan Pengendalian Internal Terhadap Pencegahan Kecurangan Pada Inspektorat Provinsi Jawa Barat (studi Kasus : Inspektorat Provinsi Jawa Barat)

Authors

  • Novryani Silvia Clianta Pakpahan Telkom University
  • Hiro Tugiman Telkom University

Abstract

Abstrak Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui pengaruh audit internal dan pengendalian internal terhadap pencegahan kecurangan pada Inspektorat Provinsi Jawa Barat. Penelitian menggunakan metode kualitatif dan teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah teknik sampel jenuh dengan melakukan penyebaran kuesioner. Responden penelitian sebanyak 35 orang. Teknik analisis penelitian yaitu analisis regresi linear berganda dengan menggunakan aplikasi SPSS 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel internal audit dan variabel pengendalian internal memberikan pengaruh sebesar 10,7% terhadap Pencegahan Kecurangan pada Inspektorat Provinsi Jawa Barat, dan selebihnya sebesar 89,3% merupakan kontribusi variabel lain selain dari variabel yang ada didalam penelitian ini. Secara parsial, diperoleh nilai signifikansi variabel pengendalian intern sebesar 2,466. Dari hasil tersebut maka dapat disimpulkan bahwa secara parsial variabel pengendalian intern berpengaruh secara signifikan terhadap pencegahan kecurangan. Kata kunci: Internal Audit, Pengendalian Internal Abstract This study aims to determine the effect of internal audit and internal control on prevention of fraud at the Inspectorate of West Java Province. The study used qualitative methods and the sampling technique in this study was a saturated sample technique by distributing questionnaires. The research respondents were 35 people. The research analysis technique is multiple linear regression analysis using the SPSS 25 application. The results showed that internal audit variables and internal control variables had an effect of 10.7% on fraud prevention at the Inspectorate of West Java Province, and the remaining 89.3% was contributed by other variables other than the variables in this study. Partially, the significance value of the internal control variable is 2,466. From these results it can be concluded that partially the internal control variables significantly influence fraud prevention. Keywords: Internal Audit, Internal Control

Downloads

Published

2019-12-01

Issue

Section

Program Studi S1 Akuntansi