Strategi Model Online Personal Branding Sebagai K-Pop Influence Dalam Instagram @Natyashina

Authors

  • Yusi Nurhasanah Telkom University
  • Dini Salmiyah Telkom University

Abstract

ABSTRAK

Instagram merupakan media sosial yang paling banyak digunakan saat ini. Diikuti dengan fenomena K-Wave yang melanda Gen –Z dan Milennial sehingga membuat para konten kreator belomba untuk membuat sebuah konten yang unik dan menarik dengan ciri khas masing- masing untuk melakukan personal brand yang dapat mencapai sebuah visi dan misi tertentu. Untuk memenangkan persaingan, maka diperlukan sebuah strategi untuk membranding diri sendiri. Penelitian ini membahas mengenai strategi personal branding yang dimiliki oleh akun Instagram @natyashina sebagai seorang K-Pop influencer. Subjek dari penelitian ini adalah Natya Shina yang merupakan seorang K-Pop Influencer, sedangkan untuk objek penelitian ini adalah Strategi Membangun Online Personal Branding Melalui Instagram @natyashina. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif yang berdasarkan hasil wawancara dengan informan yang terpilih. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa dalam tahap perencanaan strategi, Natya memberikan sebuah brand awareness pada audiensnya dengan menggunakan hastag yang diawali dengan nama dirinya sendiri dan diikuti dengan kemampuan yang ingin ia tunjukan. Dalam implementasi strategi, Natya menyesuaikan penggunaan hastag tersebut dengan postingannya dan merepresentasikan skill set, aura, dan identity yang ia miliki. Selanjutnya dalam tahap evaluasi followers Natya memiliki peran penting untuk perkembangan dalam membuat konten Natya, dan memiliki persepsi yang serupa dengan apa yang telah diupayakan oleh Natya dalam tahapan implementasi strategi personal brandingnya. Kesimpulannya dalam membangun online personal brand sebagai seorang K-Pop influence, Natya menerapkan beberapa tahapan strategi dimulai dari menetapkan visi, misi, dan value yang kemudian visi, misi, dan value tersebut diaplikasikannya melalui sebuah konten yang didukung dengan skill set, aura, dan identity yang ia tampilkan di Instagram. Konten yang di upload secara konsisten mengenai dance, fashion, dan makeup, pengalaman dan pengetahuannya mengenai Korea, menjadikan Natya pantas disebut sebagai seorang K-Pop influence.

Kata Kunci: K-Pop Influence, K-wave, Natya Shina, Personal Brand, Strategi



ISSN : 2355-9357 e-Proceeding of Management : Vol.6, No.3 Desember 2019 | Page 6804
ABSTRACT

Instagram is the most widely used social media today. Followed by the K-Wave phenomenon that hit Gen-Z and Milennial to make content creators compete to create a unique and interesting content with their respective characteristics to make a personal brand that can achieve a certain vision and mission. To win the competition, a strategy is needed to branding yourself. This study discusses the personal branding strategy possessed by Instagram account @natyashina as a K-Pop influencer. The subject of this research is Natya Shina who is a K-Pop Influencer, while the object of this research is the Strategy to Build Online Personal Branding Through Instagram @natyashina. The research method used is descriptive qualitative based on the results of interviews with selected informants. Based on the results of the research, it is known that in the strategic planning stage, Natya provides a brand awareness to his audience by using a hashtag that begins with his own name and is followed by the abilities he wants to show. In implementing the strategy, Natya adjusted the use of the hashtag to his post and represented the skill set, aura, and identity he possessed. Furthermore, in the evaluation stage, Natya followers have an important role for the development in creating Natya content, and has a perception similar to what Natya has been trying to do in the stages of implementing her personal branding strategy. In conclusion, in building an online personal brand as a K-Pop influence, Natya applied several stages of strategy starting from establishing a vision, mission, and values, then the vision, mission, and values were applied through a content that was supported by skill sets, aura, and identity. which he shows on Instagram. Content uploaded consistently about dance, fashion, and makeup, her experience and knowledge about Korea, makes Natya worthy of being called a K-Pop influence.

Keywords: K-Pop Influence, K-wave, Natya Shina, Personal Brand, Strategy

Downloads

Published

2019-12-01

Issue

Section

Program Studi S1 Ilmu Komunikasi