Pengaruh Risk Based Capital, Premium Growth Dan Beban Klaim Terhadap Profitabilitas (studi Kasus Pada Perusahaan Asuransi Jiwa Yang Terdaftar Di Otoritas Jasa Keuangan Tahun 2013-2018)

Authors

  • Diazmi Sabilla Nurrosis Telkom University
  • Sri Rahayu Telkom University

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh risk based capital, premium growth dan beban klaim terhadap profitabilitas pada Perusahaan Asuransi Jiwa yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan tahun 2013-2018. Alat ukur yang digunakan yaitu risk based capital menggunakan rasio risk based capital, premium growth menggunakan rasio premium growth, beban klaim menggunakan rasio beban klaim dan profitabilitas menggunakan rasio return on asset. Populasi yang dalam penelitian ini yaitu Perusahaan Asuransi Jiwa yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan tahun 2013-2018. Penelitian ini memiliki 15 sample dan periode penelitian selama 6 tahun yang menghasilkan 90 data dengan cara teknik purposive sampling. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara simultan risk based capital, premium growth dan beban klaim berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas. Secara parsial, risk based capital dan premium growth berpengaruh positif signifikan terhadap profitabilitas, dan beban klaim berpengaruh negative signifikan terhadap profitabilitas. Kata Kunci : Risk Based Capital, Premium Growth, Beban Klaim, Profitabilitas

Downloads

Published

2020-04-01

Issue

Section

Program Studi S1 Akuntansi