Pengaruh Kepemilikan Instituasional, Kepemilikan Manajemen, Dan Leverage Terhadap Integritas Laporan Keuangan (studi Kasus Sub Sektor Asuransi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2013 -2018)

Authors

  • Nur Salma Ekadinanti Telkomuniversity
  • Khairunnisa Khairunnisa Telkomuniversity

Abstract

Abstrak Setiap perusahaan pasti memiliki informasi tentang laporan keuangan. Namun, banyaknya kasus manipulasi laporan keuangan di Indonesia maupun di luar negri yang menunjukan buruknya integritas laporan keuangan pada perusahaan. Hal ini menandakan bahwa perusahaan tidak menyajikan laporan keuangan perusahaan yang sebenarnya. Integritas laporan keuangan yaitu penyajian laporan keuangan yang wajar, jujur, dan tidak bias. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemilikan instituasional, kepemilikan manajemen, dan leverage terhadap integritas laporan keuangan pada sub sektor Asuransi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013 – 2018. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi data panel yang diolah menggunakan Eviews 10. Berdasarkan penelitian ini didapatkan hasil bahwa secara simultan kepemilikan instituasional, kepemilikan manajemen, dan leverage berpengaruh terhadap integritas laporan keuangan. Kemudian secara parsial kepemilikan manajemen tidak berpengaruh terhadap integritas laporan keuangan. Sedangkan kepemilikan instituasional dan leverage berpengaruh terhadap integritas laporan keuangan.

Kata Kunci: kepemilikan instituasional, kepemilikan manajemen, laporan keuangan, leverage.

Abstract Every company must have information about financial statements. However, there are many cases of manipulation of financial statements in Indonesia and abroad that show the poor integrity of financial statements in companies. This indicates that the company did not present the company's actual financial statements. The integrity of financial statements is the presentation of financial statements that are reasonable, honest, and unbiased. This study aims to determine the effect of institutional ownership, management ownership, and leverage on the integrity of financial statements in the Insurance sub-sector listed on the Indonesia Stock Exchange in the period 2013 - 2018. Sampling in this study uses purposive sampling. The analytical method used in this study is panel data regression analysis processed using Eviews 10. Based on this research, the results show that simultaneous institutional ownership, management ownership, and leverage affect the integrity of financial statements. Then partially management ownership does not affect the integrity of the financial statements. While institutional ownership and leverage affect the integrity of financial statements.

Keyword: financial statements, institutional ownership, leverage, management ownership.

Downloads

Published

2020-04-01

Issue

Section

Program Studi S1 Manajemen (Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika)