Pengaruh Konten Instagram Terhadap Sikap Konsumen Game Mobile Pt. Agate International

Authors

  • Ramadhan Nurmuhammad Telkomuniversity
  • Indra Novianto Adibayu Pamungkas Telkomuniversity

Abstract

ABSTRAK

Penelitian ini dilakukan karena melihat perkembangan teknologi dan sosial media yang semakin canggih. Salah satunya yakni platform sosial media Instagram kemudian menjadi latar belakang heboh nya pengenalan, pemasaran, dan penjualan produk yang menarik. Instagram dengan berbagai kontennya dapat dijadikan salah satu media untuk media berbisnis yang sedang sangat naik daun saat ini dan secara langsung melalui konten-konten yang Instagram miliki yaitu, foto, video, desain grafis, dan caption. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah konten Instagram dengan variabel terikat adalah sikap konsumen game mobile PT. Agate International. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah pengaruh dan seberapa besar pengaruh konten Instagram pada akun developer game lokal yaitu PT. Agate International terhadap sikap konsumen produk game yang mereka posting di akun sosial media Instagram mereka yaitu @agategames. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dan menggunaka metode deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner dengan menggunakan sekala likert yang dilakukan pada 100 followers akun Instagram PT. Agate International. Pengambilan sampel penelitian ini
ISSN : 2355-9357 e-Proceeding of Management : Vol.7, No.1 April 2020 | Page 1752


menggunakan teknik secara probability sampling dengan simple random sampling. Pernyataan hasil survei ini akan diolah secara statistik deskriptif dan menggunakan uji regresi linear sederhana, uji koefisien determinasi, uji normalitas, dan uji T (parsial) untuk mengetahui seberapa besar pengaruh konten Instagram pada customer engagement. Hasil penelitian, besarnya nilai variable Sikap Konsumen (Y) ditentukan oleh variable Konten Instagram (X) sebesar 47,9% dan sisanya 52,1% dipengaruhi oleh faktor lain yaitu pengalaman pribadi, kebudayaan, media massa. Berdasarkan persamaan regresi linear sederhana didapatkan Konstanta a : 6.743, jika Konten Instagram 0 (Nol) maka peningkatan Sikap Konsumen sebesar 6.743. Dari persamaan tersebut, diperoleh hasil yang menunjukkan bahwa variable Konten Instagram berpengaruh positif terhadap variable Sikap Konsumen. Pengaruh positif ini menunjukkan bahwa semakin baik Konten Instagram semakin baik juga Sikap Konsumen Game Mobile PT. Agate International.

Kata kunci: sikap, sikap konsumen, sosial media, Instagram, konten Instagram, game mobile

ABSTRACT This research was conducted because it saw developments in technology and social media that were increasingly sophisticated. One of them is the Instagram social media platform which then becomes the background of the exciting product introduction, marketing and sales. Instagram with a variety of content can be used as a medium for business media that is currently very popular and directly through the content that Instagram has, namely, photos, videos, graphic design, and captions. The independent variable in this study is Instagram content with the dependent variable being the attitudes of consumers of PT. Agate International. This study aims to determine whether there is influence and how much influence Instagram content of local game developer accounts, namely PT. Agate International towards the attitude of consumers of game products that they post on their Instagram social media accounts, @agategames. This research is a quantitative study and uses descriptive methods. The data collection technique used was a questionnaire using a Likert scale which was carried out on 100 followers of PT. Agate International. The sampling of this research used a probability sampling technique with simple random sampling. The statement of the results of this survey will be processed in descriptive statistics and using a simple linear
ISSN : 2355-9357 e-Proceeding of Management : Vol.7, No.1 April 2020 | Page 1753


regression test, the coefficient of determination test, the normality test, and the T test (partial) to find out how much influence Instagram content has on customer engagement. The results of the study, the value of the variable Consumer Attitude (Y) is determined by the Instagram Content variable (X) of 47.9% and the remaining 52.1% is influenced by other factors namely personal experience, culture, mass media. Based on a simple linear regression equation, a constant is obtained: 6.743, if the Instagram Content is 0 (zero), the increase in consumer attitudes is 6,743. From the equation, the results show that the Instagram Content variable has a positive effect on the Consumer Attitude variable. This positive influence show that the better the Instagram Content the better the Mobile Game Consumer Attitudes PT. Agate International.

Keywords: attitude, consumer attitude, social media, Instagram, Instagram content, mobile games

Downloads

Published

2020-04-01

Issue

Section

Program Studi S1 Ilmu Komunikasi