Analisis Pengelompokan Perusahaan Sektor Keuangan Utama Berdasarkan Nilai Harga Saham Menggunakan Fuzzy C-means Clustering

Authors

  • Muhammad Ridho Rahman Priadi Telkom University
  • Nurvita Trianasari Telkom University

Abstract

Abstrak Pertumbuhan ekonomi yang pesat yang disertai dengan pertumbuhan pendapatan masyarakat mendorong masyarakat untuk melakukan investasi. Salah satu pasar modal di Indonesia yang sangat dikenal oleh kalangan investor adalah Bursa Efek Indonesia atau BEI. Stabilitas dan likuiditas sektor jasa keuangan selama kuartal 1 2019 dalam kondisi terjaga, sejalan dengan penguatan kinerja intermediasi dan perbaikan profil risiko lembaga jasa keuangan. Perusahaan yang berada di papan pencatatan saham utama adalah perusahaan tercatat yang sudah terdaftar selama lebih dari 3 tahun. Pemilihan objek sektor keuangan pada papan pencatatan saham utama menjadi pertimbangan karena cukup berpotensi menghasilkan keuntungan yang menjanjikan untuk investor maupun calon investor. Penelitian menggunakan metode analisis pengelompokan dengan menggunakan fuzzy c-measn clustering yang bertujuan untuk mengelompokkan perusahaan kedalam cluster, setelah itu ditentukan cluster optimal dengan melihat nilai centroid dan dikuatkan oleh analisis deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan sektor keuangan yang berada pada papan pencatatan saham utama. Sampel dalam penelitian ini adalah data 47 perusahaan selama 36 bulan yaitu 1692 data. Hasil penemuan dalam penelitian ini adalah merekomendasikan pembelian saham 3 perusahaan yang masuk secara berturut-turut kedalam kelompok optimal. Kata kunci : Perusahaan Sektor Keuangan, Papan Pencatatan Utama, Fuzzy C-Means Clustering, Kelompok Optimal. Abstract The rapid economic growth that is accompanied by community revenue growth encourages people to invest. One of the capital markets in Indonesia that is very well known to investors is the Indonesia stock Exchange or IDX. The stability and liquidity of the financial services sector during the 1 2019 quarter is maintained, in line with the strengthening of intermediation performance and the improvement of the risk profile of financial services institutions. The company, which is located on the main stock registration Board, is a registered company that has been listed for more than 3 years. The selection of financial sector objects on the main stock logging boards is a consideration because it is potentially a promising profit for both investors and prospective investors. The study uses the grouping analysis method by using fuzzy C-MEASN clustering which aims to group the company into clusters, after which it is determined the optimal cluster by looking at the centroid value and strengthened by the descriptive analysis. The population in this study is the entire financial sector company that resides on the main stock listing board. The sample in this study is 47 data of the company for 36 months IE 1692 data. The results of the findings in this study were to recommend the purchase of shares of 3 companies entered successively into the optimal group. Keywords: Financial sector Company, Main Note Board, Fuzzy C-Means Clustering, Optimal group.

Downloads

Published

2020-08-01

Issue

Section

Program Studi S1 Manajemen (Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika)