Pengaruh Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Alat Musik Secara Online Pada Instagram @smosyu_music

Authors

  • Muhammad Kemal Putra Pribadi Telkom University
  • Marheni Eka Saputri Telkom University

Abstract

ABSTRAK Berkembangnya industri musik, serta semakin banyak musisi baru yang bermunculan dapat memberikan pengaruh bagi anak–anak muda Indonesia untuk belajar musik dan menguasai alat musik, hal ini dapat menjadi potensi besar bagi perusahaan yang bergerak pada segmen alat musik untuk meningkatkan penjualannya. Smosyu Music adalah toko yang menjual alat musik dengan sistem penjualan online purchasing serta offline purchasing namun mereka lebih fokus dalam online purchasing dengan menjadikan instagram sebagai platform untuk melakukan kegiatan promosi dan pemasaran produk penjualanannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas produk terhadap keputusan pembelian alat musik secara online pada toko Smosyu Music menurut persepsi konsumen serta mengetahui variabel mana yang paling berpengaruh besar. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dan menggunakan metode analisis deskriptif. Skala yang digunakan pada penelitian ini adalah skala likert dengan menggunakan teknik pengujian data Uji validitas dan reliabilitas dengan sempel 100 responden. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode non-probability sampling dengan jenis purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Kesimpulan penelitian ini adalah Kualitas Produk berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian, pernyataan ini dibuktikan dengan Hasil pengujian hipotesis menunjukkan nilai t hitung > t tabel (10,100 > 1,984) serta dengan nilai Sig yaitu 0,000 < 0,05. Hasil uji regresi menyebutkan kontribusi Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian memiliki kontribusi sebesar 0,685 yang artinya jika Kualitas Produk mengalami peningkatan maka Keputusan Pembelian akan meningkat sebesar 0,685. Hasil uji koefisiensi determinasi menunjukkan bahwa pengaruh Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian adalah sebesar 51% sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti. Kata kunci: Kualitas Produk, Keputusan Pembelian, Smosyu Music. ABSTRACT The development of the music industry, as well as the growing number of new musicians that have sprung up can have an influence on young Indonesians to learn music and master musical instruments, this can be a big potential for companies engaged in the musical instrument segment to increase their sales. Smosyu Music is a shop that sells musical instruments with online purchasing and offline purchasing systems, but they are more focused on online purchasing by making Instagram a platform for promotional activities and marketing of their sales products This research is quantitative and uses descriptive analysis methods. The scale used in this study is the Likert scale using data testing techniques validity and reliability tests with a sample of 100 respondents. Sampling was done by using non-probability sampling method with purposive sampling type. The data analysis technique used is multiple linear regression analysis. The conclusion of this study is that product quality has a significant effect on purchasing decisions, this statement is evidenced by the results of hypothesis testing showing the value of t count > t table (10,100 > 1,984) and with a Sig value of 0,000 < 0.05. The regression test results show that the contribution of Product Quality to Purchasing Decisions has a contribution of 0.685 which means that if the Product Quality has increased, the Purchasing Decision will increase by 0.685. The result of the coefficient of determination test shows that the effect of Product Quality on Purchasing Decisions is 51%, while the rest is influenced by other variables not examined. Keywords: Product Quality, Purchase Decision, Smosyu Music

Downloads

Published

2021-04-01

Issue

Section

Program Studi S1 Ilmu Administrasi Bisnis