Representasi Peran Ceo Dalam Film Serial Drama Korea Start Up (analisis Semiotika Roland Barthes)

Authors

  • Muhammad Andi Fajar Sidiq Telkom University
  • Ira Dwi Mayangsari Telkom University

Abstract

Serial Drama Korea “Start Up” merupakan film serial drama yang berasal dari Korea Selatan. Mengangkat fenomena “Start Up” yang terjadi pada Korea Selatan. Peran dalam serial drama Korea ini beragam karakter sesuai dengan peran masing masing individu seorang dalam serial ini. peran Peran wanita sebagai pemimpin perusahaan dengan gaya kepemimpinan yang menyesuaikan karakteristik individu, namun masih dalam lingkup personality . Drama Korea ini menceritakan perjuangan anak muda, baik wanita atau pria yang ingin mewujudkan mimpinya menjadi sukses dalam hal karir pada dunia “start up”. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan paradigma konstruktivis dengan teknik analisis semiotika Roland Barthes. Hasil penelitian ini mengungkap peran CEO di dalam kehidupan usaha rintisan start up,bahwa suatu perusahaan di bisa gagal atau berhasil dari hasil keputusan yang di ambil oleh CEO, suatu keputusan yg di ambil di dapat dari berbagai pertimbangan seperti mendengarkan karyawanya, peka terhadap fenomena yang ada dan pandai mencari solusi dan dapat menyelesaikan masalah dengan resiko yang besar. Dengan begitu kesimpulan dari peran CEO pada drama korea start up bisa menjadi referensi gambaran menjadi CEO, karena drama ini juga mengkonstruksi isu sosial dan peristiwa yang terjadi pada realita nyata yang ada. pemerintah Korea Selatan dan Indonesia, memberi perhatian khusus pada start up karena banyak melahirkan inovasi pada bidang teknologi,informasi dan lain sebagainya yang mempermudah kehidupan manusia sehari hari. Kata Kunci: Serial Drama Korea Start Up, peran CEO, gaya kepemimpinan Indonesia dan Korea, CEO gender

Downloads

Published

2021-08-01

Issue

Section

Program Studi S1 Ilmu Komunikasi