Pengaruh Komite Audit, Ukuran Perusahaan, Audit Tenure, Dan Reputasi Kap Terhadap Opini Audit Going Concern (pada Perusahaan Pertambangan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Pada Tahun 2016-2019)

Authors

  • Iiz Izzatullaeli Telkom University
  • Dedik Nur Triyanto Telkom University

Abstract

Abstrak Going concern adalah asumsi mengenai kemampuan perusahaan dalam mempertahankan usahanya selama periode waktu tertentu dalam artian tidak akan terjadi kebangkrutan dimasa yang akan datang. Perusahaan harus memiliki kemampuan untuk mempertahankan usahanya baik secara operasional dan finansial di masa sekarang dan di masa depan. Opini audit going concern adalah opini yang dikeluarkan oleh auditor untuk suatu perusahaan apabila perusahaan diragukan dalam mempertahankan kelangsungan usahanya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh komite audit, ukuran perusahaan, audit tenure, dan reputasi KAP berpengaruh secara simultan dan parsial pada penerimaan opini audit going concern. Objek penelitian ini adalah perusahaan sektor pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2016-2019. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Sebanyak 132 sampel diperoleh dengan menggunakan metode purposive sampling. Data pada penelitian ini dikumpulkan melalui metode observasi non partisipan dengan mengunduh data dari BEI. Metode analisis menggunakan analisis regresi logistik. Hipotesis dalam penelitian ini diuji menggunakan software IBM SPSS Statistic versi 26. Berdasarkan hasil penelitian, variabel komite audit, ukuran perusahaan, audit tenure, dan reputasi KAP memiliki pengaruh secara simultan terhadap opini audit going concern. Secara parsial, variabel komite audit, ukuran perusahaan, audit tenure tidak berpengaruh secara signifikan terhadap penerimaan opini audit going concern. Sedangkan variabel reputasi KAP berpengaruh negatif dan signifikan terhadap penerimaan opini audit going concern. Kata Kunci: Audit Tenure, Komite Audit, Opini Audit Going Concern, Reputasi KAP, dan Ukuran Perusahaan Abstract Going concern is the assumption of the company's ability to maintain business for a certain period of time in the sense that there will be no bankruptcy in the future. Companies must have the ability to sustain both operationally and financially now and in the future. Going concern audit opinion is an opinion issued by an auditor for a company if the company is doubtful in maintaining its business. This study aims to determine the effect of the audit committee, company size, audit tenure, and KAP reputation simultaneously and partially on the acceptance of going concern audit opinions. The object of this research is the mining sector companies listed on the Indonesia Stock Exchange 2016-2019. This study uses quantitative methods. A total of 132 samples were obtained using purposive sampling method. The data in this study were collected through non-participant observation methods by downloading data from the IDX. The method of analysis used logistic regression analysis. The hypothesis in this study was tested using IBM SPSS Statistics version 26 software. Based on the research results, the audit committee variables, company size, audit tenure, and KAP reputation have a simultaneous influence on going concern audit opinion. Partially, the audit committee variables, company size, audit tenure have no significant effect on the going concern audit opinion acceptance. While the KAP reputation variable has a negative and significant effect on the acceptance of going-concern audit opinion. Keywords: Audit Committee, Audit Tenure, Audit Opinion Going Concern, Company Size and , KAP Reputation

Downloads

Published

2021-10-01

Issue

Section

Program Studi S1 Akuntansi