Pengaruh Gaya Kepemimpinan Dan Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT Jasaraharja Putera Jakarta

Authors

  • Moh. Rio Septianto Mappaware Telkom Univerisity
  • Syarifuddin Syarifuddin Telkom Univerisity

Abstract

Perkembangan teknologi yang semakin kompetitif menuntut organisasi untuk bergerak cepat dan lebih responsif, hal ini dilakukan agar perusahaan bisa menang dalam persaingan dan secara berkelanjutan terus tumbuh di atas pesaing. Peran sumber daya manusia yang berkualitas sangat penting bagi perusahaan yang memiliki karyawan dengan kinerja yang tinggi. Faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan diantaranya adalah gaya kepemimpinan dan budaya organisasi. Tujuan dari peneltian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan dan budaya organisasi terhadap kinerja karyawan pada PT Jasaraharja Putera Jakarta. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif dan kausalitas. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode probabilty sampling dan jumlah responden sebanyak 62 orang karyawan PT Jasaraharja Putera Jakarta. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Dari hasil analisis deskriptif menunjukan bahwa gaya kepemimpinan, budaya organisasi dan kinerja karyawan berada pada kategori tinggi. Hasil penelitian secara parsial menunjukan bahwa gaya kepemimpinan berpengaruh terhadap kinerja karyawan sebesar 5,9% dan secara parsial budaya organisasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan sebesar 57,6%. Hasil penelitian secara simultan menunjukan bahwa gaya kepemimpinan dan budaya organisasi berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT Jasaraharja Putera Jakarta sebesar 63,5% sedangkan sisanya sebesar 36,5% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kata Kunci: Budaya Organisasi, Gaya Kempemimpinan, Kinerja Karyawan, Sumber Daya Manusia.

Downloads

Published

2021-10-01

Issue

Section

Program Studi S1 Ilmu Administrasi Bisnis