Pengaruh Pendapatan Asli Daerah Dan Dana Perimbangan Terhadap Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah (studi Kasus Pada Pemerintah Provinsi Di Indonesia Tahun 2020)

Authors

  • Ratma Budiana Telkom University
  • Sri Rahayu Telkom University

Abstract

ABSTRAK Kinerja keuangan merupakan sistem yang digunakan oleh sektor publik atau pemerintah yang digunakan sebagai tolak ukur finansial yang dilaporkan dalam bentuk kinerja. Dalam penelitian ini ada 2 faktor yang dipilih oleh penulis dalam mempengaruhi kinerja keuangan yaitu pendapatan asli daerah dan dana perimbangan. Kinerja keuangan sendiri berfungsi sebagai tolak ukur keberhasilan pemerintah daerah dalam mengelola keuangan daerah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah Purposive Sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah laporan keuangan dari 33 provinsia yang di Indonesia dalam kurun waktu satu tahun yaitu 2020. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regres linear berganda menggunakan aplikasi SPSS 23. Berdasarkan penelitian yang dilakukan semua variabel secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan daerah. Secara parsial pendapatan asli daerah berpengaruh negatif terhadap kinerja keuangan dan dana perimbangan berpengaruh positif terhadap kinerja keuangan. Kata Kunci: Pendapatan Asli Daerah, Dana Perimbangan, Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah.

Downloads

Published

2021-12-01

Issue

Section

Program Studi S1 Akuntansi