Representasi Fanatisme Suporter Dalam Film The Football Factory (analisis Semiotika Roland Barthes)
Abstract
Abstract Film is one of the communication media whose function is not only to provide entertainment but also to deliver messages. Films are also often used as recordings of reality in society, story ideas in films are sourced from phenomena that occur in society. The Football Factory is an example of a film that gives a message about fanaticism. Fanaticism is a behavior or attitude that shows an excessive interest in something. This study aims to describe the representation of fanaticism in the film The Football Factory. The research method used in this study is a qualitative research method with semiotic analysis of Roland Barthes. Roland Barthes divides semiotics into two main aspects, namely connotation and denotation. The results of this analysis show that in The Football Factory the meaning of denotation, connotation, and myth is in accordance with what has been identified through dialogue and gestures in the film The Football Factory. Like the nine scenes that have been analyzed where the characters in the film The Football Factory, namely the fans, show a lot of excessive attitudes or behavior in supporting their proud team in accordance with the principle of fanaticism itself Keywords: Film, representation, fanaticism, semiotics Abstrak Film merupakan salah satu media komunikasi yang fungsinya selain memberikan hiburan juga sebagai media penyampaian pesan. Film juga sering dijadikan rekaman realitas pada masyarakat, ide cerita pada film bersumber dari fenomena yang terjadi di masyarakat. Film The Football Factory merupakan salah satu contoh film yang memberikan pesan tentang fanatisme. Fanatisme adalah perilaku atau sikap yang menunjukan ketertarikan terhadap sesuatu yang berlebihan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan representasi fanatisme dalam film The Football Factory. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan analisis semiotika Roland Barthes. Roland barthes membagi semiotika menjadi dua aspek utama yaitu konotasi dan denotasi. Hasil analisis ini menunjukan dalam film The Football Factory makna denotasi, konotasi, dan mitos sesuai dengan apa yang sudah diidentifikasi melalui dialog dan gestur yang ada pada film The Football Factory. Seperti kesembilan adegan yang telah dianalisis dimana tokoh-tokoh yang ada dalam film The Football Factory yaitu para suporter banyak menunjukan sikap atau perilaku berlebihan dalam mendukung tim kebanggaannya sesuai dengan prinsip fanatisme itu sendiri. Kata kunci: Film, Representasi, Fanatisme, SemiotikaDownloads
Published
2022-04-01
Issue
Section
Program Studi S1 Ilmu Komunikasi