Pengaruh Pertumbuhan Perusahaan,Tanggung Jawab Sosial Perusahaan, Dan Efisiensi Profesional Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Kasus Pada Perusahaan Sub Sektor Makanan dan Minuman Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2018-2020)

Authors

  • Khalfia Azmaliah Nurwijayanti Telkom University
  • Deannes Isynuwardhana Telkom University
  • Wiwin Aminah Telkom University

Abstract

Nilai perusahaan merupakan salah satu unsur penting yang perlu diperhatikan oleh perusahaan karena berhubungan
dengan investor. Investor akan tertarik jika mendapatkan tingkat pengembalian investasinya meningkat dari waktu ke
waktu. Nilai suatu perusahaan dapat dikatakan baik dapat dilihat dari tingkat harga sahamnya. Apabila nilai harga
sahamnya selalu meningkat maka dapat dikatakan perusahaan tersebut mempunyai nilai perusahaan yang baik. Nilai
perusahaan yang tinggi merupakan salah satu tujuan dari suatu perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
pengaruh pertumbuhan perusahaan, tanggung jawab sosial perusahaan, dan efisiensi operasional terhadap nilai
perusahaan pada perusahaan sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2018-
2020 baik secara simultan maupun parsial. Metode dalam penelitian ini merupakan metode penelitian kuantitatif.
Teknik pengambilan sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah teknik purposive sampling yang memperoleh
16 sampel penelitian dalam kurun waktu 3 tahun sehingga didapat 48 unit sampel. Metode analisis yang digunakan
dalam penelitian ini adalah analisis regresi data panel dengan menggunakan software Eviews 12. Pertumbuhan
perusahaan, tanggung jawab sosial perusahaan, dan efisiensi operasional berpengaruh secara simultan terhadap nilai
perusahaan. Bagi investor untuk mendapatkan keuntungan yang maksimal maka perlu berinvestasi pada perusahaan
sub sektor makanan dan minuman yang memiliki nilai perusahaan yang tinggi.
Kata Kunci-pertumbuhan perusahaan, tanggung jawab sosial perusahaan, efisiensi operasional, dan nilai perusahaan

Downloads

Published

2022-12-28

Issue

Section

Program Studi S1 Akuntansi