Pengaruh Pemanfaatan Sosial Media Dan Pengetahuan Kewirausahaan Terhadap Minat Berwirausaha Pada Mahasiswa Administrasi Bisnis Telkom University Angkatan 2016

Authors

  • Abdul Hamid Hamdan Telkom University
  • Kristina Sisilia Telkom University

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh pemanfaatan sosial media dan pengetahuan kewirausahaan
terhadap minat berwirausaha pada mahasiswa Administrasi Bisnis Telkom University Angkatan 2016. Dengan
kemajuan media sosial dan berkembangnya ilmu kewirausahaan saat ini. Oleh karena itu, penelitian ini diharapkan
dapat mengetahui adanya pengaruh antara pengaruh pemanfaatan sosial media dan dan pengetahuan kewirausahaan
terhadap minat berwirausaha pada mahasiswa Administrasi Bisnis Angkatan 2016. Metode pengumpulan data
dengan kuesioner dengan jumlah responden sebanyak 82 responden. Metode analisis yang digunakan yaitu metode
analisis deskriptif dan menggunakan uji hipotesis yaitu uji t dan uji f. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis secara
simultan (uji f), variabel pemanfaatan sosial media dan pengetahuan kewirausahaan berpengaruh signifikan terhadap
minat berwirausaha pada mahasiswa Administrasi Bisnis di Telkom University Angkatan 2016. Hal ini dibuktikan
dengan fhitung > ftabel (86,433 > 3,11) dengan tingkat signifikansinya 0,000 < 0,05. Berdasarkan hasil uji hipotesis
secara parsial (uji t) didapat bahwa variabel X1 dan variabel X2 berpengaruh signifikan terhadap minat
berwirausaha pada mahasiswa Administrasi Bisnis Angkatan 2016. Berdasarkan koefisien determinasi didapat
bahwa X1 dan X2 terhadap minat berwirausaha pada mahasiswa Administrasi Bisnis Telkom University Angkatan
2016 sebesar 68,6%, jadi, sisanya sebesar 31,4%. Maka 31,4% telah dijelaskan atau dipengaruhi oleh variabel lain
yang tidak diteliti dalam penelitian ini.


Kata Kunci: Pemanfaatan sosial media, Pengetahuan Kewirausahaan dan Minat Berwirausaha

References

Lestari, Budi Retno dan Trisuadi Wijaya. (2012). Pengaruh Pendidikan Kewirausahaan Terhadap Minat

Berwirausaha Mahasiswa di STIE MDP, STMIK MDP, dan STIE MWI, Forum Bisnis dan Kewirausahaan

Jurnal Ilmiah STIE MDP.

Pratama, I Putu Agus E. (2014). Sistem Informasi dan Implementasinya,

Informatika, Bandung.

Sugiyono, 2010. Statistika untuk Penelitian, Alfabeta, Bandung Sugiyono. (2005).

Memahami Penelitian Kuantitatif, Alfabeta, Bandung. Sugiyono. (2010). Statistika Untuk Penelitian. Bandung :

Afabeta.

Sugiyono. (2012). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&B. Alfabeta:Bandung.

Suryana. (2003). Kewirausahaan: Pedoman Praktis Kiat dan Proses Menuju Sukses,Salema Empat, Jakarta.

Umar, Husein. (2003). Riset Akuntansi: Metode Riset Sebagai Cara Penelitian Ilmiah,

Gramedia Pustaka Utama, Jakarta.

Downloads

Published

2023-09-20

Issue

Section

Program Studi S1 Ilmu Administrasi Bisnis