Pengaruh Profitabilitas, Nilai Tukar, Dan Book Value Per Share Terhadap Harga Saham (Studi Subsektor Bank Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2018-2021)

Penulis

  • Jeremy Oscario Telkom University
  • Agus Maolana Hidayat Telkom University

Abstrak

Perusahaan bank merupakan salah satu subsektor yang menjadi titik vital dalam sektor perbankan karena bank
merupakan penghimpun dana dari masyarakat dan untuk masyarakat. Pada akhir periode perusahaan, bank akan
mencatat seluruh alur transaksi sepanjang periode dan akan dicatat di laporan keuangan tahunan secara terbuka kepada
masyarakat.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas dari profitabilitas, nilai tukar, dan book value per
share yang akan mempengaruhi harga saham setiap perusahaan bank. Populasi dari penelitian ini merupakan
perusahaan bank yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2018-2021.Penelitian ini menggunakan penelitian
kuantitatif dengan pemilihan metode sampel purposive sampling. Populasi dari penelitian ini terdiri dari 33 perusahaan
subsektor bank dengan periode penelitian sebanyak 4(empat) tahun sehingga total sampel sebanyak 132 sampel data.
Hasil penelitian menunjukan variable Profitabilitas, Nilai tukar, dan Book value per share berpengaruh secara
stimultan terhadap Harga Saham. Secara parsial Profitabilitas dan Book value per share berpengaruh terhadap Harga
Saham. Sedangkan, Nilai tukar tidak berpengaruh terhadap Harga Saham. Penelitian ini diharapkan menjadi acuan
bagi penelitian selanjutnya dan berguna bagi investor maupun calon investor sebagai dasar keputusan dalam
melakukan kegiatan investasi. Bagi perusahaan, hasil penelitian ini menjadi evaluasi bagi pihak internal perusahaan
dalam proses pengambilan keputusan yang terkait dengan profitabilitas, nilai tukar, dan book value per share.


Kata Kunci-harga saham, profitabilitas(ROA), nilai tukar, book value per share.

Referensi

Bringham, E., & Weston, J. (2014). Dasar-dasar Manajemen Keuangan. Salemba Empat.

Chasana, L. A., Putra, D., Mahardika, K., Akuntansi, P. S., Ekonomi, F., & Telkom, U. (2020). Analisis Pengaruh

Return On Assets ( ROA ), Net Profit Margin ( NPM ) dan Earning Per Share ( EPS ) Terhadap Harga Saham (

Studi Kasus pada Perusahaan Sub Sektor Kosmetik dan Barang Keperluan Rumah Tangga yang Terdaftar di Bursa

Efek Indonesia Tahun 2015-.

Fahmi, I. (2012). Analisis Laporan Keuangan. Alfabeta.

Ghozali, I. (2016). Aplikasi analisis multivariate dengan program IBM SPSS.

Kewal, S. S. (2012). Pengaruh Inflasi, Suku Bunga, Kurs, Dan Pertumbuhan PDB Terhadap Indeks Harga Saham

Gabungan. Jurnal Economia, 8(i), 53–64.

Lukman, S. (2009). Managemen Keuangan Perusahaan. Grafindo Persada.

M. Samsul. (2006). Pasar modal dan managemen fortofolio. Erlangga.

PUTRI, L. P. (2015). PENGARUH PROFITABILITAS TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN

PERTAMBANGAN BATUBARA DI INDONESIA. 16(02), 49–59.

Ridwan. (2017). PENGARUH INFLASI, SUKU BUNGA DAN NILAI TUKAR TERHADAP HARGA SAHAM STUDI

KASUS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR OTOMOTIF TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN

– 2017. 26(02), 277–295.

Saputro, D. (2019). Pengaruh Return On Assets, Earnings Per Share Dan Book Value Per Share Terhadap Harga

Saham. Jurnal Samudra Ekonomi Dan Bisnis, 10(2), 124–132. https://doi.org/10.33059/jseb.v10i2.1305

Sari, W. (2019). Analisis Pengaruh Inflasi, Suku Bunga SBI, Nilai Tukar Terhadap Return LQ45 dan Dampaknya

Terhadap IHSG. Analisis Pengaruh Inflasi, Suku Bunga SBI, Nilai Tukar Terhadap Return LQ45 Dan Dampaknya

Terhadap IHSG.

Wong, H. T. (2021). The impact of real exchange rates on real stock prices. https://doi.org/10.1108/JEFAS-03-

-0011

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-09-20

Terbitan

Bagian

Program Studi S1 Ilmu Administrasi Bisnis