Kritik Sosial Terhadap Pemerintah Orde Baru Dalam Lirik Lagu <Kesaksian= Karya Kantata Takwa (Analisis Wacana Kritis Norman Fairclough Pada Lirik Lagu)

Authors

  • Saddam Alfarizi Husein Telkom University
  • Arie Prasetio Telkom University

Abstract

Lagu menjadi sebuah hiburan bagi masyarakat dan mudah ditemui di dalam kehidupan sosial. Dengan adanya lirik
lagu, musisi bisa memberikan sebuah pesan untuk pendengarnya. Lagu juga bisa memberikan pesan kritik sosial
seperti salah satu contohnya adalah band Kantata Takwa dengan lagunya yang berjudul <Kesaksian=. Adanya kritik
sosial di dalam lagu <Kesaksian= menjadi sebuah tanda bahwa adanya ketidakberesan sosial yang terjadi pada masa
lagu <Kesaksian= di rilis. Didalam penelitian ini, peneliti menggunakan metode analisis wacana kritis Norman
Fairclough yang berfokus dengan tiga dimensi Norman Fairclough. Setelah peneliti menganalisis lirik lagu dengan
tiga dimensi Norman Fairclough, dari dimensi teks peneliti menemukan bahwa pembuat teks mencoba untuk
menggambarkan situasi yang terjadi dan menjadi saksi dari perwakilan kaum proletar, dari dimensi praktik diskursif
peneliti menemukan bahwa adanya peran vital dari W.S Rendra yang merupakan penyair terkenal serta pembuat lirik
<Kesaksian= dan Setiawan Djody yang merupakan pengusaha dan musisi yang menginisiasikan Kantata Takwa, dari
dimensi praksis sosio-budaya, peneliti menemukan bahwa adanya hambatan dalam berekspresi pada masa orde baru
serta adanya pengawasan media dari pemerintah Orde Baru dan adanya praktik KKN sehingga masyarakat tidak puas
dengan kinerja pemerintah Orde Baru.


Kata Kunci-lagu, kritik sosial, Kesaksian, Kantata Takwa, analisis wacana kritis

References

Adryamarthanino, V. (2021). Kronologi Kerusuhan Mei 1998 Halaman all. Kompas.com.

https://www.kompas.com/stori/read/2021/11/15/150000579/kronologi-kerusuhan-mei-1998?page=all

Aji, S. (2016). [Membaca Lagu] Tentang Kesaksian. Kompasiana.com.

https://www.kompasiana.com/tuturaji/56fc27e81393733b098b459a/membaca-lagu-tentang-kesaksian

Anggraini, P. (2022). Karya 5 Musisi Ini Pernah Dicekal Negara karena Dianggap Provokatif. Detik.com.

https://hot.detik.com/music/d-5883502/karya-5-musisi-ini-pernah-dicekal-negara-karena-dianggap-provokatif

Ashaf, A. F. (2006). Sikap Politik pemerintah Dalam Perwacanaan Musik Populer tahun 80-an dan 90-an. Jurnal Ilmu

Sosial Dan Ilmu Politik.

Djody, S., Fals, I., Prayogo, Y. S., & Rendra, W. (1990). Kesaksian [Dalam album Kantata Takwa [Digital]]. Airo

Records.

Hamdan. (2019). Wacana dalam Perspektif Norman Fairclough. Jurnal Komodifikasi, Volume 7(1), 17–32.

http://103.55.216.56/index.php/Komodifikasi/article/view/9967

Kompas. (2011). Wawancara dengan Yockie 2: Sejak Keluar, Tak Ada Sepeser Pun dari God Bless. Kompas.com.

https://nasional.kompas.com/read/2011/10/25/11561893/Wawancara.dengan.Yockie.2.Sejak.Keluar.Tak.Ada.Se

peser.Pun.dari.God.Bless?page=all

Kompas. (2021). Musik dan Kritik Sosial Halaman all. Kompas.com.

https://www.kompas.com/tren/read/2021/02/03/095537465/musik-dan-kritik-sosial?page=all

Kompasiana.com. (2016). Indonesia di Era Kebebasan Berpendapat. Kompasiana.com.

https://www.kompasiana.com/faturabdigama326/5846ce03317a6168088b456b/indonesia-di-era-kebebasanberpendapat

Kumparan. (2021). 27 Juni 1994: Protes Pembredelan Media, WS Rendra Dipenjara. Asumsi.co.

https://asumsi.co/post/58268/27-juni-1994-protes-pembredelan-media-ws-rendra-dipenjara/

Permana, R. H. (2020). 21 Mei 22 Tahun Lalu: Lengsernya Soeharto, Akhir Cerita Orde Baru. News.detik.com.

https://news.detik.com/berita/d-5023427/21-mei-22-tahun-lalu-lengsernya-soeharto-akhir-cerita-orde-baru/2

Referensi Kuliah. (2021, April 30). Kritik Sosial Adalah ? Pengertian, Jenis, Bentuk dan Tujuan Dari Kritik Sosial.

Wislah. https://wislah.com/kritik-sosial-adalah/

Tempo.co. (2004). Rakyat Sengsara Karena Orde Baru. https://nasional.tempo.co/read/40790/rakyat-sengsara-karenaorde-

baru

Tirto.id & Irfani, F. (2019). Kantata Takwa: Supergrup Indonesia Terbesar Sepanjang Masa. Tirto.ID.

https://tirto.id/kantata-takwa-supergrup-indonesia-terbesar-sepanjang-masa-deLg

Published

2024-04-30

Issue

Section

Program Studi S1 Ilmu Komunikasi