Strategi Komunikasi Promosi Kuliner Sate Ratu Jogja Melalui Akun Tiktok @Sateratu Dalam Meningkatkan Brand Awareness

Authors

  • Raihan Athala Telkom University
  • Ayub Ilfandy Imran Telkom University

Abstract

Abstrak
Sate Ratu menggunakan TikTok sebagai alat untuk meningkatkan Brand awareness. Tujuan dari penelitian ini
adalah untuk mengetahui strategi dan implementasi promosi melalui akun TikTok dalam meningkatkan brand
awareness. Teori yang digunakan dalam penelitian ini menggunakanThe Circular Model of SoMe mengenai
perencanaan media sosial (Luttrell, 2018), lalu konsep 4C tentang penggunaan media sosial diciptakan oleh Chris
Heuer (Solis, 2011). Penelitian ini menggunakan pendekatatan kualitatif deksriptif dengan pengumpulan data
melalui studi literatur, wawancara, observasi dan dokumentasi. Sate Ratu sukses memanfaatkan TikTok untuk
meningkatkan brand awareness, melalui konten berkualitas yang informatif, edukatif, dan visual Dengan strategi
kolaboratif, evaluasi internal, serta elemen visual yang konsisten, Sate Ratu membangun hubungan yang kuat
dengan audiens. Evaluasi rutin setiap tiga bulan dilakukan untuk menyempurnakan konsep video, termasuk
kolaborasi dengan bisnis lain dan pembuatan konten <studi kasus= guna menjawab pertanyaan konsumen. Sate
Ratu berhasil memanfaatkan pendekatan kreatif di TikTok melalui konten dengan bahasa santai, edukasi, komedi,
dan gimmick seperti konflik di awal video untuk menarik perhatian audiens. Meski rutin berkolaborasi dengan
TikTokers dan konsumen, Sate Ratu kurang responsif terhadap komentar audiens.
Kata Kunci-strategi, implementasi , brand awarness, Sate Ratu, TikTok, meningkatkan

References

Bina, U., Informatika, S., Rs, J., Raya, F., Labu, P., & Selatan, J. (2021). Strategi Marketing Public Relations

Petromindo Group Di era Pandemi Covid-19 Selvy Maria Widuhung (Vol. 2).

Broom, G. M., & Sha, B. L. (2013). Cultip and Center’s Effective Public Relations (ed.). Edinburgh Gate: Pearson

Education Limited.

Butterick, K. (2012). Pengantar public relations: Teori dan praktik. Jakarta: PT. RajaGrafindo Persada.

Clara Sari, A. (2018). KOMUNIKASI DAN MEDIA SOSIAL.

https://www.researchgate.net/publication/329998890

Harris, T. L., & Whalen, P. T. (2006). The marketer’s guide to public relations in the 21st century. Recording for

the Blind & Dyslexic.

Hia, N., Sihombing, M. U. S., & Simamora, N. (2020). Strategi komunikasi public relations dalam komunikasi

organisasi. JURNAL TEKNOLOGI KESEHATAN DAN ILMU SOSIAL (TEKESNOS), 2(2), 138–144.

Luttrell, R. (2018). Social media: How to engage, share, and connect. Rowman & Littlefield.

Nasution, A. M., & Elihami, Z. M. N. (2022). Pemanfaatan Sosial Media Tiktok sebagai Strategi Promosi dalam

Berwirausaha Persfektif Ekonomi Islam. Jikem: Jurnal Ilmu Komputer, Ekonomi Dan Manajemen, 2(2),

–3163.

Nufus, H., & Handayani, T. (2022). STRATEGI PROMOSI DENGAN MEMANFAATKAN MEDIA SOSIAL

TIKTOK DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN (Studi Kasus Pada TN Official Store). Jurnal EMT

KITA, 6(1), 21–34. https://doi.org/10.35870/emt.v6i1.483

Solis, B. (2011). The end of business as usual: Rewire the way you work to succeed in the consumer revolution.

John Wiley & Sons.

Published

2025-04-28

Issue

Section

Prodi S1 Digital Public Relations