Pengaruh Electronic Word Of Mouth Terhadap Brand Equity Indomie (studi Pada Followers Official Account Jejaring Sosial Indomie)

Authors

  • Nadila Putri Telkom University
  • Indira Rachmawati Telkom University
  • Fajar Sidiq Adi Prabowo Telkom University

Abstract

Perkembangan internet di Indonesia mengalami peningkatan setiap tahunnya. Kegiatan utama masyarakat Indonesia saat terkoneksi internet adalah mengakses jejaring sosial. Melihat peluang tersebut banyak pelaku bisnis yang mengekspansikan komunikasi pemasarannya melalui jejaring sosial. Perusahaan yang memulai dialog dengan para pelanggannya menimbulkan komunikasi word of mouth yang menyebar luas melalui media online atau dinamakan electronic word of mouth. Ketika electronic word of mouth positif banyak tercipta maka akan memberikan keuntungan bagi perusahaan karena akan menguatkan suatu brand atau sebaliknya. Divisi mi Instan ICBP merek Indomie merupakan perusahaan yang merambah komunikasi pemasarannya melalui jejaring sosial dengan tujuan untuk meningkatkan brand equity mereknya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh electronic word of mouth terhadap brand equity Indomie. Kata Kunci : Jejaring Sosial, Electronic Word of Mouth, Brand Equity, Indomie

Downloads

Published

2016-12-01

Issue

Section

Program Studi S1 Manajemen (Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika)