Pengaruh Komitmen Organisasi, Profesionalisme, Konflik Peran, Serta Ketidakjelasan Peran Terhadap Kinerja Auditor Internal (Survey Pada Auditor Internal Bumn Yang Berkantor Pusat Di Bandung)

Authors

  • Zahrotul Firdausy Telkom University
  • Mohamad Rafki Nazar Telkom University

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh data empiris serta menguji apakah komitmen organisasi, profesionalisme, konflik peran, dan ketidakjelasan peran berpengaruh terhadap kinerja auditor internal secara parsial dan simultan. Penelitian ini menggunakan convenience sampling. Sample penelitian sebanyak 74 auditor internal yang bekerja pada Badan Usaha Milik Negara yang berkantor pusat di Bandung sebagai responden. Alat analisis penelitian ini menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komitmen organisasi dan profesionalisme berpengaruh signifikan positif secara parsial terhadap kinerja auditor internal, sedangkan konflik peran dan ketidakjelasan peran berpengaruh signifikan negatif secara parsial terhadap kinerja auditor internal. Selain itu, komitmen organisasi, profesionalisme, konflik peran, dan ketidakjelasan peran berpengaruh signifikan secara simultan terhadap kinerja auditor internal. Kata kunci: komitmen organisasi, profesionalisme, konflik peran, ketidakjelasan peran, kinerja auditor Abstract This research aims to obtain empirical evidence and to examine whether organizational commitment, profesionalism, role conflict, and role ambiguity influence toward internal auditor performance both partially and simultaneously. This research uses convenience sampling. Sample of this research were 74 internal auditors of Badan Usaha Milik Negara headquartered in Bandung. This research analysis tool uses multiple linier regression. This research result is organization commitment and profesionalism have positive significant effect partially on internal auditor performance, beside role conflict and role ambiguity have negative significant effect partially on internal auditor performance. Besides, organization commitment, profesionalism, role conflict, and role ambiguity also have sigificant effect simultaneously on internal audit performance. Keyword: organization commitment, profesionalism, role conflict, role ambiguity, internal auditor performance

Downloads

Published

2014-12-01

Issue

Section

Program Studi S1 Akuntansi