Pengaruh Return On Assets, Earning Per Share, Dividend Per Share, Debt To Assets Ratio Dan Current Ratio Terhadap Keputusan Investasi Pemegang Saham (studi Pada Perusahaan Telekomunikasi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2015)

Authors

  • Febi Ary Ramadhan Telkom University
  • Brady Rikumahu Telkom University
  • Tieka Trikartika Gustyana Telkom University

Abstract

Laporan keuangan merupakan sumber utama informasi bagi kebanyakan investor dan analisis dengan tujuan memberikan informasi mengenai posisi keuangan, kinerja keuangan, dan arus kas entitas yang bermanfaat bagi sebagian besar kalangan pengguna laporan dalam pembuatan keputusan ekonomi. Sebagai dasar pengambilan keputusan investasi, informasi keuangan yang disajikan harus dapat dipahami, dipercaya, relevan dan transparan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh return on assets, earning per share, dividend per share, debt to assets ratio, dan current ratio sebagai variabel dependen terhadap keputusan investasi pemegang saham sebagai variabel independen. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Data yang digunakan merupakan data dari laporan keuangan tiga perusahaan telekomunikasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 20102015, kemudian data diolah menggunakan Eviews dengan teknik analisis regresi data panel, koefisien determinasi, metode uji F dan uji t. Berdasarkan hasil penelitian, dapat diketahui bahwa secara simultan ROA, EPS, DPS, DAR, dan CR berpengaruh signifikan terhadap keputusan investasi pemegang saham dan secara parsial hanya ROA yang berpengaruh signifikan terhadap keputusan investasi pemegang saham.

Kata kunci: Laporan Keuangan, Keputusan Investasi, Pemegang Saham

Downloads

Published

2017-12-01

Issue

Section

Program Studi S1 Manajemen (Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika)