“pengaruh Bopo, Npf Dan Fdr Terhadap Return On Aset (roa) Bank Umum Syariah (studi Pada Bank Umum Syariah Di Indonesia Tahun 2012 – 2015)”

Authors

  • Adiasma Yulianto Triasmoro Telkom University
  • Muhammad Rafki Nazar Telkom University
  • Khairunnisa Khairunnisa Telkom University

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bukti empiris mengenai pengaruh BOPO, NPF dan FDR terhadap Return On Aset (ROA). Objek penelitian yang digunakan adalah pada Bank Umum Syariah di Indonesia tahun 2012 – 2015.
Metode pengumpulan data dilakukan dengan metode dokumentasi yaitu dengan cara mengumpulkan dokumen yang berhubungan dengan rasio keuangan perusahaan sektor perbankan syariah di www.idx.co.id dan www.finance.yahoo.com. Penentuan jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini didasarkan pada metode purposive sampling, yaitu teknik pengambilan sampel dengan pertimbangan dan kriteria tertentu yang disesuaikan dengan tujuan penelitian. Sehingga diperoleh 32 sampel.
Berdasarkan hasil pengujian menggunakan software SPSS, secara simultan variabel independen memiliki pengaruh terhadap Return On Aset (ROA). Sedangkan pengujian secara parsial, menunjukkan hasil bahwa BOFO dan NPF memiliki pengaruh signifikan terhadap Return On Aset (ROA), namun FDR tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap Return On Aset (ROA).
Berdasarkan hasil penelitian, diharapkan Bank Umum Syariah dapat meningkatkan BOPO dan menurunkan NPF agar meningkatkan rasio profitabilitas (ROA).
Kata Kunci: BOPO, NPF, FDR, Return On Aset (ROA)

Downloads

Published

2017-12-01

Issue

Section

Program Studi S1 Akuntansi