Pengaruh Dimensi Brand Equity Terhadap Purchase Intention (studi Pada Online Travel Agent Tiket.com)

Authors

  • Elsya Saktia Ningtias Telkom University
  • Erni Martini Telkom University

Abstract

Abstrak Pesatnya perkembangan internet di Indonesia membuat perubahan gaya hidup di tengah masyarakat. Salah satu fenomena yang muncul setelah maraknya internet adalah online shopping. Dari berbagai produk maupun jasa yang ditawarkan, ternyata tiket menjadi salah satu produk yang paling diminati oleh konsumen. Tiket.com sebagai salah satu pemain lama yang sudah berkecimpung di dunia online travel agent sejak tahun 2011, menjadi salah satu online travel agent terbesar di Indonesia. Tiket.com yang menjadi salah satu pelopor online travel agent di Indonesia nyatanya belum mampu menjadinya mereknya sebagai posisi teratas. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh dimensi brand equity terhadap purchase intention konsumen Tiket.com di Indonesia. Metode yang digunakan pada penelitian ini bersifat kuantitatif dengan tipe penelitian kausal. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis korelasi dan regresi linier berganda menggunakan SPSS versi 23. Penelitian dilakukan dengan penyebaran kuisioner kepada 385 responden yang merupakan konsumen tiket.com dengan menggunakan Teknik non probabilty sampling dan metode convenience sampling. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa sebesar 66,8% purchase intention dipengaruhi oleh dimensi brand equity. Selain itu, brand awareness (X1), perceived quality (X2), brand association (X3), dan brand loyalty (X4) berpengaruh secara signifikan terhadap purchase intention (Y). Kata kunci: Brand Equity, Purchase Intention, Tiket.com Abstract The growth of the internet in Indonesia has made a lifestyle change in the society. One of the facts that emerged after the growth of the internet is “online shopping†behavior. Of the various products and services offered, it turns out that ticket is one of the most popular products for consumers.Tiket.com as one of the old players who have experienced in online travel agents since 2011, has become one of the largest online travel agents in Indonesia. Tiket.com, which is one of the pioneers of online travel agents in Indonesia, has not been able to make its brand the top position. The purpose of this study is to determine the effect of the brand equity dimension on purchase intention, especially for Tiket.com consumers in Indonesia. The method used in this study is quantitative with a type of causal research. Data analysis techniques used are correlation analysis and multiple linear regression using SPSS version 23. The study was conducted by distributing questionnaires to 385 respondents who were consumers of Tiket.com using non probabilty sampling techniques and convenience sampling methods.The results of this study state that 66.8% of purchase intention is influenced by the dimensions of brand equity. In addition, brand awareness (X1), perceived quality (X2), brand association (X3), and brand loyalty (X4) significantly influence purchase intention (Y). Keywords: Brand Equity, Purchase Intention, Tiket.com

Downloads

Published

2019-08-01

Issue

Section

Program Studi S1 Manajemen (Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika)