Pengaruh Ukuran Perusahaan, Pertumbuhan Perusahaan, Dan Struktur Modal Terhadap Nilai Perusahaan (studi Kasus Pada Perusahaan Pertambangan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2017)

Penulis

  • Esti Rahmatun Nazilah Telkom University
  • Deannes Isynuwardhana Telkom University

Abstrak

Abstrak Nilai perusahaan merupakan salah satu indikator mengenai seberapa besar investor mengapresiasi perusahaan karena nilai perusahaan mencerminkan tingkat pengembalian investasi dari para investor. Investor akan senang jika mendapatkan tingkat pengembalian investasi yang tinggi dari waktu ke waktu. Semakin tinggi nilai perusahaan, maka investor akan semakin tertarik untuk berinvestasi pada perusahaan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ukuran perusahaan, pertumbuhan perusahan, dan struktur modal terhadap nilai perusahaan pada perusahaan sub sektor pertambangan batubara yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2017 secara simultan maupun parsial. Metode dalam penelitian ini merupakan metode penelitian kuantitaif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah teknik purposive sampling yang memperoleh 15 sampel penelitian dengan periode 4 tahun sehingga didapat 60 unit sampel. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi data panel serta pengujian hipotesis dengan menggunakan bantuan software Eviews 9. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ukuran perusahaan, pertumbuhan perusahaan, dan struktur modal secara simultan berpengaruh terhadap nilai perusahaan yang diproksikan dengan Price Equity Ratio (PER). Dengan adanya ukuran perusahaan, pertumbuhan perusahaan, dan struktur modal akan muncul kepercayaan investor sehingga akan meningkatkan nilai perusahaan. Sedangkan secara parsial, variabel struktur modal berpengaruh negatif terhadap nilai perusahaan. Dan kedua variabel lainya yaitu ukuran perusahaan dan pertumbuhan perusahaan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan Kata Kunci: Nilai Perusahaan, Ukuran Perusahaan, Pertumbuhan Perusahaan, Struktur Modal. Abstract Firm’s Value is one indicator of large investors appreciating the company because the value of the company reflects the level of investment of the investors. Investors will be happy if you get a high level of investment from time to time. The higher the value of the company, the more investors will be interested in investing in the company. This study aims to determine the company's size, company growth, and capital structure to firm’s value in mining sector companies listed on indonesia stock exchange 2014-2017 either simultaneously or partially. The method in this research is quantitative research method. Sampling technique used in this study is a purposive sampling technique that obtained 15 samples of research within a period of 4 years to obtain 60 units of samples. The data analysis technique used is panel data regression and hypothesis testing using software assistance Eviews 10. The results of this study indicate that firm’s size, growth, and capital sctructure simultaneously influences the firm's value proxied with Price Equity Ratio (PER). With the presence of firm’s size, growth, and capital sctructure, investor confidence will emerge the value of the company. Partially, the variables of capital sctructure have a negative effect on firm value. And two others variables firm’s size and growth have no effect on company value. Keywords: Company Value, Company Size, Company Growth, Capital Structure

##submission.downloads##

Diterbitkan

2019-12-01

Terbitan

Bagian

Program Studi S1 Akuntansi