Analisis Preferensi Pemilihan Kartu Kredit Berdasarkan Perspektif Ahli (studi Kasus Di Bank Btn Kc. Cimahi Dan Indef 2018)

Penulis

  • Nur Shinta Fadila Telkom University
  • Osa Omar Sharif Telkom University

Abstrak

Abstrak Sejalan dengan perkembangan teknologi yang pesat, pola dan sistem pembayaran dalam transaksi ekonomi terus mengalami perubahan. Kemajuan teknologi dalam sistem pembayaran menggeser peranan uang tunai (currency) sebagai alat pembayaran ke dalam bentuk pembayaran non tunai yang yang lebih efisien dan ekonomis. Pembayaran non tunai umumnya dilakukan tidak dengan menggunakan uang sebagai alat pembayaran melainkan dengan cara transfer antar bank ataupun transfer intra bank melalui jaringan internal bank sendiri. Selain itu pembayaran non tunai juga dapat dilakukan dengan menggunakan kartu sebagai alat pembayaran, misalnya dengan menggunakan kartu ATM, kartu debit, dan kartu kredit. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui preferensi pemilihan kartu kredit berdasarkan pendapat ahli dari Bank BTN KC. Cimahi dan INDEF dan mengetahui perbedaan preferensi pemilihan kartu kredit berdasarkan pendapat ahli dari Bank BTN KC. Cimahi dan INDEF yang menghasilkan nilai utility tertingi. Atribut yang dipakai adalah brand, credit line (limit), type of credit card, annual fee, interest rate, dan type of payment. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dan analisis menggunakan metode konjoin, pengambilan sampel dilakukan kepada dua orang ahli pada bidang kartu kredit di Indonesia. Berdasarkan hasil dari pengolahan data, nilai utility tertingi didapat pada kombinasi atribut yang memiliki brand Visa/Master, dengan credit limit > Rp.40.000.000, type of credit cardnya adalah platinum, dan type of payment deferred dengan trade off kartu kredit tersebut memiliki annual fee sebesar Rp.125.000 dan interest rate sebesar 2,25%. Saran dari penelitian ini adalah perbankan dapat menjadikan brand Visa/Master sebagai hal yang paling penting dalam pengembangan kartu kredit. Dikarenakan nasabah menginginkan kartu kredit yang memiliki brand Visa/Master. Kata Kunci: Annual Fee, Brand, Credit Limit, Interest Rate, Type of Credit Card, Type of Payment Abstrack In line with rapid technological developments, patterns and payment systems in economic transactions continue to change. Technological advances in the payment system shift the role of cash (currency) as a means of payment in the form of non-cash payments that are more efficient and economical. Non-cash payments are generally carried out not by using money as a means of payment but by way of bank transfers or intra-bank transfers through the bank's own internal network. In addition, non-cash payments can also be made using cards as a means of payment, for example by using an ATM card, debit card and credit card. The purpose of this study is to determine the credit card preference based from expert opinion in Bank BTN KC. Cimahi and INDEF and find out the differences in credit card preference preferences based from expert opinion in Bank BTN KC. Cimahi and INDEF which produce the highest utility value. The attributes used are brand, credit line (limit), type of credit card, annual fee, interest rate, and type of payment. This research is a quantitative research and analysis using conjoining method, sampling is done to two experts in the field of credit cards in Indonesia. Based on the results of data processing, the highest utility value is obtained by a combination of attributes that have a Visa / Master brand, with a credit limit of> Rp. 40,000,000, the type of credit card is platinum, and type of payment deferred with the credit card trade off has annual a fee of Rp.125,000 and an interest rate of 2.25%. Keywords: Annual Fee, Brand, Credit Limit, Interest Rate, Type of Credit Card, Type of Payment

##submission.downloads##

Diterbitkan

2019-04-01

Terbitan

Bagian

Program Studi S1 Manajemen (Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika)