Aplikasi Multimedia Reservasi Meja Dan Menu Makan Di Cocorico CafÉ Berbasis Web (studi Kasus: Cocorico Café Bandung)

Authors

  • Nur Indah Sari Telkom University
  • Elis Hernawati Telkom University
  • Boby Siswanto Telkom University

Abstract

Aplikasi berbasis Web untuk reservasi meja dan menu makan adalah sebuah aplikasi yang digunakan untuk membantu pengunjung Cocorico Café dalam melakukan reservasi meja dan menu makan. Sebelumnya terdapat proses bisnis yang berjalan pada Cocorico Café adalah pengunjung tidak dapat melihat view meja dan belum dapat melakukan pemesanan meja dan makanan secara online, sehingga pengunjung diharuskan melakukan pemesanan meja dan makanan secara langsung pada Cocorico café. Aplikasi ini dibuat dengan menggunakan metode pengerjaan SDLC waterfall sampai pada tahap pengujian. Pembangunan aplikasi ini berupa Website. Aplikasi Website dibangun dengan menggunakan PHP, Codeigniter, MYSQL dan Apache. Aplikasi ini digunakan oleh Admin dan Pengunjung. Pengujian aplikasi ini menggunakan black box testing, merupakan pengujian yang berfokus pada spesifikasi fungsional dari perangkat lunak, dimana tester dapat mendefinisikan kumpulan kondisi input dan melakukan pengetesan pada spesifikasi fungsional program. Fungsionalitas yang terdapat dalam aplikasi ini digunakan untuk melakukan reservasi meja dan menu makan yang dilakukan oleh Admin dan Pengunjung. Admin mempunyai hak akses mengelola account, mengelola account pengunjung, mengelola menu makan, mengelola meja, mengelola data reservasi, cetak laporan. Pengunjung mempunyai hak akses mengelola account, view denah, reservasi meja, reservasi makanan, cetak bukti reservasi. Aplikasi ini mampu melakukan pengolahan data pemesanan meja dan makanan serta mampu menjadi media yang menyediakan sarana bagi pengunjung untuk melakukan pemesanan makanan.

Kata Kunci : Aplikasi, Web dan Multimedia

Downloads

Published

2016-04-01

Issue

Section

Program Studi D3 Manajemen Informatika