Nusantaran Game : Explore Papua

Authors

  • Irfani Yusuf Telkom University
  • Firman Ali Telkom University
  • Wahyu Purbaningrum Telkom University
  • Amir Hasanudin Fauzi Telkom University
  • Hariandi Maulid Telkom University

Abstract

Abstrak Nusantaran Game : Explore Papua adalah sebuah game running 3D pada platform Android yang mengenalkan Papua dari wisata dan kebudayaan dengan starting point Bandung. Game ini dibuat semenarik mungkin dengan desain 3D dan deorama wisata yang ada di Papua. Sehingga mampu dijadikan sebagai media pembelajaran sekaligus hiburan. Data yang digunakan juga akurat dan sesuai dengan apa yang ada di daerah tersebut. Karakter utama dari game ini adalah seorang remaja laki-laki bernama Bobi. Bobi mempunyai keinginan untuk travelling ke Papua, dan kebetulan pada saat itu juga sedang ada promo tiket pesawat ke Papua gratis yang diberangkatkan dari bandara Husein Sastranegara Bandung. Jadilah Bobi travelling di Papua tanpa membawa bekal dan karena itulah Bobi harus menempuh perjalanan dengan kaki. Target dari Nusantaran Game : Explore Papua adalah remaja usia 17 hingga 23 tahun karena namun tidak menutup kemungkinan dimainkan oleh semua kalangan. Dengan adanya game yang berbentuk 3D dan dapat digunakan di mobile ini , kami berharap wawasan masyarakat terhadap kekayaan Indonesia semakin bertambah dan mampu melekat sehingga kecintaan terhadap Indonesia pun bertambah. Kata kunci: Nusantaran Game, 3D, aplikasi mobile, Papua, kebudayaan, wisata Abstract Nusantaran Game : Explore Papua is a 3D Android-based running game that introduces Papua's tourism and culture with starting point from Bandung. This game was made as interesting as possible with 3D design and Papua's diorama. So this game can be used for educational purposes and entertainment purposes. Data used in this game is also accurate and fits the reality on each region. Main character of this game is a teenager named Bobi. Bobi have a wish to travel to Papua, and accidentally, he found a free plane ticket to Papua from Husein Sastranegara Airport, Bandung. That's why Bobi has to travel in Papua without any stocks and therefore he must travel by feet. Target from Nusantaran Game : Explore Papua is 17 to 23 years old teenagers but it is possible to be played by everyone. With this 3D mobile game, we hope that people's knowledge about Indonesia can be increasing so that people will love Indonesia more. Keywords : Nusantaran Game, 3D, mobile app, Papua, culture, tourism

Downloads

Published

2015-08-01

Issue

Section

Program Studi D3 Teknik Informatika