Perancangan Baru Interior Rumah Singgah Kanker Anak Ykaki Di Cilandak Jakarta Dengan Pendekatan Paliatif
Abstrak
Kanker merupakan penyakit mematikan ke 2 di dunia yang dimana di Indonesia terdapat 877.531 kasus serta terdapat sekitar 209.236 anak yang terdiagnosis kanker pada tahun 2023. Hal tersebut terjadi dikarenakan lebih dari 50% kasus kanker pada anak datang ke fasilitas kesehatan dalam keadaan stadium lanjut, dikarenakan faktor rumah sakit kanker anak mayoritas berada di kota besar seperti Jakarta, sehingga membutuhkan biaya yang besar untuk berobat. Rumah singgah adalah sebuah fasilitas yang dirancang khusus untuk membuat tempat tinggal yang nyaman dan aman, memberikan dukungan emosional, sosial, spiritual kepada anak – anak dan para pendamping pasien yang sedang menjalani perawatan kanker di luar kota tanpa adanya biaya yang perlu dikeluarkan oleh pihak keluarga. Pasien serta keluarga yang memiliki diagnosis penyakit dengan minimnya tingkat penyembuhan memiliki rasa semangat untuk berjuang rendah, sehingga perawatan paliatif dibentuk dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas hidup pasien sekaligus keluarga dalam menghadapi masalah terkait penyakit yang mengancam jiwa yang umumnya ditujukan pada pasien dengan tingkat kematian tinggi, salah satunya yaitu kanker. Menciptakan suasana interior yang optimis untuk sembuh merupakan salah satu hal yang dapat dilakukan dengan menerapkan prinsip paliatif dalam sebuah interior, dengan memberikan rasa nyaman, tenang, tidak pasif, serta dengan menerapkan unsur – unsur alam didalamnya.
Kata Kunci : interior desain , rumah singgah, paliatif
Referensi
Aisyi, M., & SyarifJuara, A. H. (2019). RUJUKAN BERJENJANG KANKER DI INDONESIA BENARKAH EFEKTIF. https://dharmais.co.id/news/196/AyoLawan-Kanker
Hasrima. (2022). KEPERAWATAN PALIATIF DAN MENJELANG AJAL.
Jürgenhake, B., & Oorschot, L. (2023). The MSc Architecture, Urbanism and Building Sciences Chair of Architecture and Dwelling AR3AD110 Designing for Health & Care-Towards a Healthy and Inclusive Living Environment Student Katarzyna Antoszyk 5483689.
Kebijakan Pembangunan, B., Kementerian, K., & Ri, K. (n.d.). DALAM ANGKA TIM PENYUSUN SKI 2023 DALAM ANGKA.
Suhanjoyo, S. N., Setyoningrum, Y., & Muliati, A. (2021). Workshop Terapi Seni Ekspresif Pada Anak Pasien Kanker di Rumah Singgah Ykaki Bandung. Aksara:
Jurnal Ilmu Pendidikan Nonformal, 7(3), 821. https://doi.org/10.37905/aksara.7.3.821-832.2021
Sulistyarini, W. D. (2023). Mengenal Perawatan Paliatif untuk Pasien dengan Penyakit Mengancam Jiwa - FK-KMK UGM.
WHO. (2021). Kemenkes dan Viva Anak Kanker Indonesia Sepakat Perkuat Kerja Sama. https://sehatnegeriku.kemkes.go.id/baca/umum/20240115/5544773/k
emenkes-dan-viva-anak-kanker-indonesia-sepakat-perkuat-kerja-sama/