PERANCANGAN ULANG FAKULTAS ILMU TERAPAN TELKOM UNIVERSITY BANDUNG DENGAN PENDEKATAN AKTIVITAS
Abstrak
Perkembangan pendidikan tinggi menuntut terciptanya lingkungan belajar yang efektif dan
nyaman, sehingga diperlukan perancangan interior yang selaras dengan aktivitas pengguna.
Penelitian ini membahas permasalahan tata ruang di FIT meliputi zonasi, sirkulasi yang
terhambat, pencahayaan yang tidak memadai, minimnya elemen alami, keseragaman
material dan warna, serta furnitur yang tidak ergonomis. Tujuan penelitian adalah
merancang ulang interior FIT dengan pendekatan aktivitas untuk meningkatkan fungsi,
kenyamanan, dan efisiensi aktivitas akademik maupun administratif. Metode penelitian
menggabungkan observasi lapangan, wawancara, studi literatur, studi banding, dan analisis
desain. Solusi yang diusulkan mencakup pemisahan zonasi yang jelas, optimalisasi sirkulasi
linier, peningkatan pencahayaan alami dan buatan, penerapan palet warna natural-hangat,
penggunaan furnitur modular ergonomis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rancangan
ulang mampu mengakomodasi beragam aktivitas, meningkatkan kenyamanan ruang, dan
mendukung kesejahteraan pengguna. Penelitian ini berkontribusi pada pengembangan
desain interior berbasis aktivitas di lingkungan pendidikan vokasi, dengan implikasi pada
efisiensi ruang dan kepuasan pengguna. Keterbatasan penelitian ini terletak pada ruang
lingkup studi kasus tunggal, sehingga penelitian selanjutnya disarankan melibatkan berbagai
fakultas dengan pola aktivitas berbeda.
Kata kunci : desain berbasis aktivitas, efisiensi ruang, lingkungan belajar, redesain
Referensi
Akbari, N. S., Robandi, B., & Dyas Fitriani, A. (2017). PENERAPAN MODEL
PEMBELAJARAN QUANTUM UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS BELAJAR SISWA
DALAM PEMBELAJARAN IPA. In Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar: Vol. II No.
I.
Anzhallysa, R., Fazrina, S., Farida, A., Nur, D. A., & Gunawan, S. (2024). REDESAIN
LOBBY POLIKLINIK ANAK RSUD SEKARWANGI (Vol. 11, Issue 1).
Fitria, T. A. (2018). Pengaruh Seting Ruang Terhadap Perilaku Pengguna Dengan
Pendekatan Behavioral Mapping (Vol. 1, Issue 2).
Herdiansyah, A., Nurdin, A. H., & Atika, M. Y. (n.d.). PENGARUH PSIKOLOGI RUANG
PADA RUANG KELAS STRUKTUR 1 DI UNIVERSITAS LANCANG KUNING TERHADAP
MOTIVASI BELAJAR MAHASISWA (Vol. 1, Issue 1).
Herdiansyah, A., Nurdin, A. H., & Atika, M. Y. (2023). PENGARUH PSIKOLOGI RUANG
PADA RUANG KELAS STRUKTUR 1 DI UNIVERSITAS LANCANG KUNING TERHADAP
MOTIVASI BELAJAR MAHASISWA (Vol. 1, Issue 1).
Khodaei, E. (2016). Principles of designing educational environments for children
based on environmental psychology.
https://www.researchgate.net/publication/354477744
NolÈ, M. L., Higuera-Trujillo, J. L., & Llinares, C. (2021). Effects of classroom design on
the memory of university students: From a gender perspective. International
Journal of Environmental Research and Public Health, 18(17).
https://doi.org/10.3390/ijerph18179391
Setiawan, B., & Aulia Ruki, U. (2014). PENERAPAN PSIKOLOGI DESAIN PADA ELEMEN
DESAIN INTERIOR.
Yorina Jehung, B., Alfanan, A., Studi Kesehatan Masyarakat Program Sarjana, P., Ilmu
Kesehatan, F., Respati Yogyakarta, U., korespondensi, P., Raya Tajem, J., & Naskah, R. (2022). Hubungan Intensitas Pencahayaan dengan Keluhan Kelelahan
Mata pada Karyawan di Kampus Universitas Respati Yogyakarta Tahun 2021
INFO ARTIKEL ABSTRAK (Vol. 7, Issue 1). http://formilkesmas.respati.ac.id
Zainudin, A., Widayat, R., & Purwantoro, A. (2018). Desain meja dan kursi sistem
modular berbasis active learning untuk siswa sekolah dasar. Pengetahuan Dan
Perancangan Produk), 3, 107–112.
Zharandont, P. (n.d.). PENGARUH WARNA BAGI SUATU PRODUK DAN PSIKOLOGIS
MANUSIA.



