Perancangan Blueprint Sistem Pendukung Keputusan Pemilihanvendor Di Cv Surya Artha Menggunakan Metode Waterfall

Authors

  • Dewi Larasati Telkom University
  • Litasari W. Suwarsono Telkom University
  • Atya Nur Aisha Telkom University

Abstract

Abstrak

CV Surya Artha adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang pengadaan barang dan jasa. Dalam Tugas Akhir ini ditemukan akar permasalahan paling dominan yang menyebabkan terjadinya keterlambatan proyek yaitu pengadaan barang datang terlambat akibat kelalaian vendor. Blueprint sistem pendukung keputusan pemilihan vendor di CV Surya Artha berbasis web pun dibuat untuk memudahkan perusahaan dalam memilih vendor yang tepat berdasarkan kriteria dan sub kriteria baru. Metode yang digunakan dalam perancangan kriteria yaitu metode AHP dengan kriteria menggunakan model QCDFR (Quality, Cost, Delivery, Flexibility, dan Responsiveness) beserta subkriteria yang disesuaikan dengan kebutuhan dan akar permasalahan yang terjadi di perusahaan. Sedangkan metode yang digunakan untuk perancangan blueprint sistem pendukung keputusan pemilihan vendor yaitu metode waterfall. Hasil dari Tugas Akhir ini didapatkan 5 kriteria yaitu kriteria quality merupakan peringkat satu dengan barang sesuai dengan spesifikasi yang diminta dan kemampuan memberikan kualitas secara konsisten. Kriteria peringkat kedua yaitu delivery dengan ketepatan waktu pengiriman, ketepatan kuantitas barang yang dikirim, dan kedekatan jarak lokasi pengiriman. Kriteria peringkat ketiga yaitu cost dengan kesesuaian harga barang dan kemudahan metode pembayaran. Kriteria peringkat keempat yaitu responsiveness dengan kesigapan dalam bertanggung jawab atas keluhan dan respon terhadap perubahan pesanan. Kriteria peringkat kelima yaitu flexibility dengan perubahan pesanan dan perubahan waktu pengiriman.

Kata kunci: Blueprint, Sistem Pendukung Keputusan, Pemilihan Vendor.

Downloads

Published

2022-06-01

Issue

Section

Program Studi S1 Teknik Industri