Aplikasi Sistem Pemesanan Makanan Dan Minuman Berbasis Androidstudi Kasus: Kedai Soe Soe Delivery
Abstrak
Abstrak
Pada saat ini banyak perusahaan makanan menggunakan proses pemesanan secara online. Dengan adanya proses pemesanan ini, kinerja suatu perusahaan dapat meningkat. Oleh karena itu proses pemesanan ini terus dikembangkan hingga saat ini. Namun tidak semua perusahaan menggunakan metode tersebut, akan tetapi mereka menggunakan metode drive-thru juga. Jelas hal ini juga dapat meningkatkan hasil penjualan suatu perusahaan tersebut, namun memerlukan biaya tambahan yang lumayan besar dan menambah tenaga kerja manusia dalam prosesnya. Akan tetapi banyak orang memilih memesan secara online karena prosesnya lebih memudahkan mereka. Dan terlebih mereka dapat memakai smartphone mereka untuk pemesanan ini. Tugas akhir ini bertujuan menciptakan suatu sistem pemesanan secara online menggunakan smartphone berbasis android.
Kata Kunci : Android, Pesan online, Kedai soe soe