Simulasi Tekanan Dan Kecepatan Udara Berdasarkan Variabel Gerak Piston Yang Dihasilkan Oleh Gerak Transversal Gelombang Laut

Penulis

  • Dimmas Jodi Prastyo Telkom University
  • Suprayogi Suprayogi Telkom University

Abstrak

Abstrak Seiring berkembangnya zaman semakin banyak energi listrik yang dibutuhkan untuk kelangsungan kehidupan sehari hari, keterbatasan sumber energi fosil merupakan salah satu masalah dikehidupan, untuk itu dibutuhkan sumber energi alternatif lain yang dapat menghasilkan energi secara kontinu demi berlangsungnya kehidupan manusia, yaitu menggunakan energi terbarukan yang tersedia sepanjang waktu. Keterbatasan energi fosil ini sebagai dasar pembuatan simulasi.Penelitian ini dirancang untuk menyimulasikan keluaran tekanan piston dan kecepatan udara yang kontan pada kompresor berdasarkan ketinggian gelombang laut. Tahap Pertama yang dilakukan adalah mengkarektiristik bentuk gelombang laut dan di ambil sempel selama 30 detik untuk selanjutnya bersifat kontinu. Kemudian dari hasil ketinggian gelombang laut diperoleh nilai tekanan dan kecepatan udara . Nilai tersebut akan tersalurkan dengan menggunakan kompresor dengan sampel variasi outlet sebesar 0.5 mm dan 3 cm.Hasil variasi tersebut menghasilkan tekanan dan kecepatan udara yang berbeda. Saat outlet 0.5 mm nilai tekanan dan kecepatan udara nya konstan di 2.25 bar dan 1.13 m/s. Daya yang diperoleh dari outlet 0.5 mm relatif konstan di 122 watt, hanya di awal daya yang diperoleh 0 watt dikarenakan adanya pembeda waktunya. Ketika menggunakan outlet 3 cm tekanan dan kecepatan udaranya akan cepat habis (tidak konstan). Berdasarkan hasil penelitian dan simulasi dengan outlet sebesar 0.5 mm hasil yang diperoleh relatif konstan. Kata Kunci : Kompresor, Gelombang Laut , Daya , Tekanan Abstract Along with the development of the times, more and more electrical energy is needed for daily life, fossil energy sources as one of the problems in life, for that we need another alternative energy source that can produce energy in accordance with human needs, which uses renewable energy available to carry time. Limitations of fossil energy as a basis for making simulations.This research is designed to simplify the pressure output and air velocity compensated at high speeds. The first step is to rectify the shape of the ocean waves and take a sample for 30 seconds to further produce continuous. Then from the results of the sea wave height obtained high values and air velocity. This value will be distributed using a compressor with a variation of sample outlets of 0.5 mm and 3 cm.The resulting variation in this produces different pressures and air speeds. When the outlet is 0.5 mm the rated speed and air speed are constant at 2.25 bar and 1.13 m / s. The power obtained from a 0.5 mm outlet is relatively constant at 122 watts, only at the beginning the power obtained by 0 watts is obtained as a differentiator of results. When using a 3 cm outlet the speed and speed of the air will quickly run out (not constant). Based on the results of research and simulation with an outlet of 0.5 mm the results obtained are relatively constant. Keywords: Compressors, Sea Waves, Power, Pressure

##submission.downloads##

Diterbitkan

2020-04-01

Terbitan

Bagian

Program Studi S1 Teknik Fisika