Analisis Dan Implementasi Similarity Dengan Word Alignment Pada Nabi Abraham Dalam Alkitab Dan Al-quran

Penulis

  • Grace Duma Tambunan Telkom University
  • Moch. Arif Bijaksana Telkom University
  • Said Al Faraby Telkom University

Abstrak

Agama Kristen dan Islam merupakan agama yang sah di Indonesia. Pada kitab suci kedua agama terdapat kisah nabi Abraham dan memiliki kesamaan. Hal tersebut telah menjadi topik yang banyak dibahas. Oleh karena itu, perlu pengetahuan untuk melihat sisi kesamaan dan kemiripan kisah nabi tersebut. Dengan menerapkan konsep penambangan teks dan metode word alignment akan dilakukan perbandingan kisah antara kedua kitab. Metode ini dipilih karena telah banyak digunakan dalam penelitian pemrosesan teks, dan juga telah menjadi topik yang banyak digunakan dalam kompetisi SemEval dan menjadi metode yang terbaik pada seri SemEval 2014 dan 2015 yaitu Sultan Aligner. Dalam penelitian ini, digunakan Kisah Nabi Abraham sebagai dataset. Data input kisah Nabi Abraham diambil dari buku Kisah para Nabi dan Rasul karangan Ibnu Katsir yang merujuk pada ayat-ayat Al-Quran dan dari kisah Nabi Abraham pada Alkitab. Kisah yang didapatkan dari buku karangan Ibnu Katsir ini telah dibandingkan dengan Al-Quran secara manual sehingga dapat dipastikan keakuratan datanya. Hasil dari penelitian berupa nilai korelasi dengan cara membandingkan hasil kesamaan semantik yang dihasilkan sistem dengan menggunakan word alignment dan gold standard yang dibangun secara manual dengan intuisi manusia. Dari penelitian tugas akhir diperoleh nilai korelasi sebesar 0,8025 pada single proportion dan 0,7991 pada separate proportion. Kata Kunci: Nabi Abraham, kesamaan, kemiripan, word alignment, korelasi, Alkitab, Al-quran, gold standard

##submission.downloads##

Diterbitkan

2017-08-01

Terbitan

Bagian

Program Studi S1 Informatika