Optimasi Portofolio Saham Dengan Pendekatan Ellipsoidal Uncertainty Set Studi Kasus : Idx30

Penulis

  • Kevin Giovanni Pradana Telkom University
  • Deni Saepudin Telkom University
  • Isman Kurniawan Telkom University

Abstrak

Abstrak Portofolio adalah proporsi dana yang disimpan pada sekumpulan aset finansial seperti saham, deposito, obligasi dan lain sebagainya yang akan memberikan return maksimal atau resiko minimal. Portofolio yang dibahas dalam tugas akhir ini adalah portofolio saham. Pada umumnya metode Mean-Variance digunakan untuk mendapatkan portofolio optimal dengan mempertimbangkan dua parameter yaitu nilai harapan return dan variansi return (risiko). Dua parameter tersebut nilainya tidak diketahui secara pasti dan biasanya diestimasi dari data historis sehingga memungkinkan adanya error dan menghasilkan kinerja yang kurang baik. Untuk memperbaiki kinerja portofolio, dalam Tugas Akhir ini nilai harapan return dan variansi return dihitung dengan melibatkan Ellipsoidal Uncertainty Set. Berdasarkan hasil pengujian, portofolio yang melibatkan Ellipsoidal Uncertainty Set menghasilkan kinerja yang lebih baik yang diukur berdasarkan nilai return portofolio rata-rata dan sharpe ratio. Kata Kunci – Markowitz mean-variance, portofolio, ellipsoidal uncertainty set , return portofolio Abstract Portfolio is a how to determine proportions of money into financial assets such as stocks, deposits, bonds and such which can bring can give us the best return or less risk. The kind of portfolio in this final project is stocks. Generally, Mean-Variance method used to form optimal portfolio by considering two parameters which are expected return and variance (risk). These parameters value is uncertain and usually can be obtained by estimating the historical data which will result in estimation error and poor performance. To solve poor portfolio performance in this Final Project the expected return and variance values will be find by involving Ellipsoidal Uncertainty Set. Based on the result, portfolio envolving Ellipsoidal Uncertainty Set leads to better portfolio performance according to the value of average portfolio return and sharpe ratio. Keywords – Markowitz mean-variance, portfolio, ellipsoidal uncertainty set, portfolio return

##submission.downloads##

Diterbitkan

2021-02-01

Terbitan

Bagian

Program Studi S1 Informatika