Perancangan Force Platform Untuk Analisa Gaya Berjalan
Abstrak
Abstrak Manusia melakukan aktivitas motorik yang dinamakan berjalan. Gerakan maju tubuh yang tegak, dengan menggunakan bagian bawah tubuh sebagai tenaga gerak disebut gait. Dalam bidang teknik biomedis analisis gaya berjalan manusia sudah menjadi analisis fundamental dan alat bantu untuk mengetahui kualitas hidup manusia [1]. Salah satu alat yang sering digunakan untuk menganalisa gaya berjalan manusia adalah force platform .Pada penelitian sebelumnya dilakukan penelitian dengan menggunakan sensor piezoelektrik dimana sensor diletakkan pada bagian sepatu kemudian dihasilkan tekan dari gaya reaksi tanah [1]. Pada penelitian kali ini dilakukan pengembangan dimana sensor yang digunakan adalah Force sensing resitor (FSR) yang akan menghasilkan nilai tekanan yang ada pada telapak kaki. Hasil pengukuran tekanan kaki manusia dengan menggunakan sensor FSR dilakukan pada saat berdiri dan saat berjalan pada fase stace dimana kaki akan melakukan kontak dengan sensor FSR, kemudan sensor menampilkan nilai sesuai bentuk kaki yang menekan sensor. Hasil nilai keluaran sensor untuk setiap subjek berbeda tergantung pada berat badan subjek. Nilai tekanan maksimum yang dihasilkan saat berjalan pada fase stance adalah 309920 kN/m2 pada periode initial contact, 919410 kN/m2 pada periode mid stace dan 475280 kN/m2 pada periode terminal stance. pengukuran tekanan telah dapat dilakukan dengan menggunakan Force platform dengan Force sensing resistor sebagai sensor. Kata Kunci: Force platform, Gait Analysis, Force Sensing Resistor Abstract Humans do a motoric activity called walking. The forward movement of an upright body, using the lower part of the body, is called gait. In the biomedical engineering, human gait analysis has become a fundamental analysis and a tool to determine the quality of human life. One tool that is often used to analyze human gait is the force platform. This study describes the design of a force platform for gait analysis. The Force platform is designed using a Force sensing resistor (FSR) as a sensor and then using a microcontroller. The purpose of this study is to design a Force platform that can detect the pressure of the human foot and then to get the value of the human foot pressure according to the array on the FSR sensor. The results of measuring human foot pressure using the FSR sensor are carried out when standing and when walking in the stace phase where the foot will make contact with the FSR sensor, then the sensor displays the value according to the shape of the foot pressing the sensor. The sensor output value for each subject is different depending on the subject's weight. The maximum pressure values produced when walking in the stance phase are 309920 kN/m2 in the initial contact period, 919410 kN/m2 in the mid stace period and 475280 kN/m2 in the terminal stance period. pressure measurement can be done using a Force platform with a Force sensing resistor as a sensor. Keywords: Force platform, Gait Analysis, Force Sensing Resistor##submission.downloads##
Diterbitkan
2022-04-01
Terbitan
Bagian
Program Studi S1 Teknik Elektro