Perancangan Dan Realisasi Antena Turnstile Untuk Automatic Identification System (AIS) Pada Cubesat
Abstrak
Abstrak— Berdasarkan standar CubeSat, satelit nano adalah jenis satelit yang dapat menjalankan misi penerima sinyal informasi Automatic Identification System (AIS) untuk memperluas jangkauan sinyal penerima. Antena yang sederhana dan murah menggunakan sinyal AIS pada frekuensi VHF dengan polarisasi melingkar sangat dibutuhkan untuk memenuhi aplikasi luar angkasa dengan menggunakan antena tipe turnstile karena dapat memenuhi spesifikasi AIS. Sistem deploy juga dipasang karena dimensi antena yang cukup panjang melebihi struktur CubeSat 1U menggunakan komponen N-Channel MOSFET, kawat nichrome, tali nilon, Arduino Uno, dan bagian pendukung lainnya. Mekanisme deploy digunakan untuk proses peregangan antena dengan proses burn wire dalam waktu 6 detik. Tugas akhir ini memperoleh antena penerima sinyal Turnstile AIS dengan frekuensi tengah 159,4 MHz dengan rentang frekuensi 139,49 MHz - 166,23 MHz, pola radiasi omnidirectional, polarisasi melingkar, dan gain 3,52 dBi dengan mekanisme deploy.Kata kunci— Satelit Nano, Automatic Identification System, deployable antena, antena Turnstile.
##submission.downloads##
Diterbitkan
2023-01-09
Terbitan
Bagian
Program Studi S1 Teknik Telekomunikasi