Studi Pengaruh Besar Sudut Antara Koil Transmitter Dan Receiver Dengan Metode Induksi Medan Magnet
Abstrak
Abstrak
Metode Non Destructive Testing (NDT) yaitu pemeriksaan atau pengujian yang dilakukan tanpa
merusak atau mengubah benda yang akan diuji. Salah satu metode NDT yang digunakan pada pengujian
ini adalah metode induksi medan magnet. Pada pengujian ini digunakan sensor koil yaitu koil transmitter
dan koil receiver. Koil transmitter (koil primer) digunakan untuk sumber induksi yang dihubungkan
dengan function generator. Koil receiver (koil sekunder) digunakan untuk menerima hasil induksi yang
berupa tegangan (potensial) yang akan ditampilkan pada osiloskop. Sensor koil yang digunakan yaitu
solenoida menggunakan kawat dengan diameter 0,8 mm dengan total 50 lilitan (single layer). Pengujian
dilakukan dengan tiga kondisi yaitu besar sudut yaitu sudut antara koil transmitter dan receiver yang
membentuk sudut 60°, 120°, dan 180°. Dengan objek pengujian yang dipakai yaitu besi, kayu dan
alumunium. Pada pengujian dilakukan tiga keadaan yaitu tanpa objek, hanya objek dan objek dengan
air. Input yang dipakai yaitu 5 Volt. Hasil yang didapatkan yaitu besar sudut yang menghasilkan
tegangan yang paling maksimum yaitu sudut 60°. Semakin besar sudut antara koil transmitter dan
receiver, tegangan yang terukur semakin kecil. Hasil beda tegangan yang didapatkan saat kondisi hanya
objek dan objek dengan air kondisi sudut 60° mempunyai beda tegangan yang paling tinggi objek yaitu
pada besi 1,02993 V, kayu 0,0413 V dan alumunium 0,2813 V. Hasil beda tegangan pada kondisi tanpa
objek dan hanya objek pada sudut pandang 60° menghasilkan tegangan yang paling tinggi yaitu
alumunium, besi dan kayu. Beda tegangan pada alumunium yaitu 2,0107 V, besi 0,1747 V dan kayu
0,1427 V.
Kata kunci: koil, arus eddy.
Abstract
Non Destructive Testing (NDT) method is an examination or testing carried out without Non Destructive
Testing (NDT) method is an examination or testing carried out without damaging or changing the object
to be tested.One of the NDT methods used in this test is the magnetic field induction method. In this test,
coil sensors, transmitter coil, and receiver coil are used. Transmitter coil (primary coil) is used for
induction sources that are diverted by the generator function. The coil receiver (secondary coil) is used
to receive the induction results containing the voltage (potential) that will be needed on the oscilloscope.
The coil sensor used is solenoid using a wire with a diameter of 0.8 mm with a total of 50 windings
(single layer). The test is carried out with three conditions, namely the angle requirements between the
transmitter and receiver coils which form an angle of 60 °, 120 °, and 180 °. Test objects used are iron,
wood, and aluminum. In the test three conditions are carried out namely without objects, only objects,
and objects with water. The input used is 5 Volts. The results obtained are Large Angles which produce
the maximum stress that is the angle of 60 °. The greater the angle between the transmitter and receiver
coil, the smaller the rated voltage. The results of different stresses obtained at this time only objects and
objects with water at an angle of 60 ° have the highest voltage differences for superiors namely iron
1.02993 V, wood 0.0413 V with aluminum 0.2813 V. in conditions without objects and only objects at
a 60 ° viewpoint produce the highest stress, namely aluminum, iron, and wood. The voltage difference
in aluminum is 2.0107 V, iron 0.1747 V, and wood 0.1427 V.
Keywords: coil, eddy current.