Implementasi Algoritma Kriptografi Tiny Encryption Algorithm Pada Keamanan Komunikasi Dan Data Smart Card
Abstrak
AbstrakÂ[email protected],
Smart Card adalah alat yang digunakan untuk transaksi data dengan cepat dan praktis yang
berbentuk chip yang ditanamkan pada kartu. Kartu tersebut sangat membantu proses identifikasi dan
administrasi seperti kartu pasien pada rumah sakit terutama pada keadaan darurat. Data pasien hanya
dapat diakses oleh orang tertentu oleh karena itu dibutuhkan mekanisme keamanan seperti algoritma
kriptografi untuk mengamankan data pada kartu tersebut. Algoritma yang dibutuhkan untuk kartu pasien
adalah algoritma yang memiliki kemampuan proses yang cepat tingkat keamanan yang tinggi. Pada paper
ini telah diimplementasikan algoritma Tiny Encryption Algorithm pada Smart Card dan dihitung waktu
proses serta tingkat keamanannya berdasarkan Avalance Effect.
Berdasarkan dari hasil pengujian pada penelitian ini waktu proses enkripsi dan dekripsi data pasien
dengan jumlah 600 baris riwayat pasien yang berukuran 30,6 Kb menghasilkan rata-rata waktu enkripsi
sebesar 20,17 ms sedangkan dekripsi dibutuhkan waktu sebesar 17,21 ms yang menunjukkan waktu proses
yang sangat kecil. Pengujian Avalance Effect yang dilakukan pada proses enkripsi TEA menghasilkan
Avalance Effect sebesar 77% yang menunjukkan data yang dienkripsi memiliki hasil chipertext yang sangat
acak sehingga isi data terjaga kerahasiaannya dengan tingkat keamanan yang tinggi. Hasil pengujian
waktu proses dan AE tersebut dapat disimpulkan bahwa TEA merupakan algoritma yang memiliki proses
mengamankan data yang cepat dengan keamanan yang tinggi dan waktu yang dapat ditoleransi oleh user
smart card.
Kata kunci : Smart Card, TINY ENCRYPTION ALGORITHM, Enkripsi, Dekripsi.
Abstract
Smart Card is a tool that is used for fast and practical data transactions in the form of chips
embedded in the card. This card is very helpful for the process of identification and administration such as
patient cards in hospitals, especially in emergencies. However, patient data can only be accessed by certain
people, therefore the card requires a security mechanism such as cryptographic algorithms to secure the
contents of the data. Therefore the algorithm needed for the patient card is an algorithm that has fast
processing capabilities and a high level of security. In this paper, we try to implement the Tiny Encryption
Algorithm on a Smart Card and calculate the processing time and measure the level of security using the
Avalance Effect.
Based on the results in this study the time of encryption and decryption of patient data with a total
of 600 lines of patient medical history measuring 30.6 Kb resulted in an average encryption time of 20.17
ms while decryption required time of 17.21 ms that indicate processing time is very small. The Avalance
Effect test performed on the TEA encryption process produces an Avalance Effect of 77% which shows that
encrypted data has very random ciphertext results so that the data content is kept confidential with a high
level of security. The test results of process time and AE can be concluded that the TEA is an algorithm that
can process a fast data securing with high security and time that can be tolerated by smart card users.
Keywords: Smart Card, TINY ENCRYPTION ALGORITM, Encryption, Decryption.