Pengaruh Beban Pajak Dan Mekanisme Bonus Terhadap Transfer Pricing Dengan Profitabilitas, Company Size Dan Leverage Sebagai Variabel Kontrol (Studi Pada Perusahaan Sektor Pertambangan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2019)
Abstract
Transfer pricing adalah kebijakan dalam menentukan harga transfer transaksi antara satu perusahaan dengan pihak lain yang memiliki hubungan istimewa.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh beban pajak dan mekanisme bonus terhadap transfer pricing dengan menggunakan variabel kontrol profitabilitas, company size dan leverage pada perusahaan sektor pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2015-2019. Pemilihan sampel ditentukan dengan menggunakan metode purposive sampling sehingga diperoleh sampel sebanyak 14 perusahaan dengan periode penelitian selama 5 tahun dan memperoleh 70 total sampel penelitian. Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari laporan keuangan perusahaan. Metode analisis yang digunakan yaitu analisis regresi logistik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa beban pajak, mekanisme bonus dengan menggunakan variabel kontrol profitabilitas, company size dan leverage secara simultan berpengaruh signifikan terhadap keputusan transfer pricing. Secara parsial variabel beban pajak dengan menggunakan variabel kontrol profitabilitas, company size dan leverage tidak memiliki pengaruh terhadap keputusan transfer pricing, sedangkan variabel mekanisme bonus dengan menggunakan variabel kontrol profitabilitas, company size dan leverage berpengaruh signifikan dengan arah negatif terhadap keputusan transfer pricing. Selanjutnya peneliti menyarankan penelitian selanjutnya melakukan perluasan objek selain perusahaan sektor pertambangan juga menambah jumlah sampel dengan menambah periode penelitian serta menambah variabel bebas di luar penelitian ini. Kata Kunci: Beban Pajak, Company Size, Leverage, Mekanisme Bonus, Profitabilitas, Transfer PricingDownloads
Published
2022-04-01
Issue
Section
Program Studi S1 Akuntansi