Analisis Komunikasi Interpersonal Pada Pemaknaan Pesan Judi Online Jenis Slot Di Kalangan Remaja Kabupaten Aceh Besar

Authors

  • Rahmat Teguh Kamal Telkom University
  • Nisa Nurmauliddiana Abdullah Telkom University

Abstract

Maraknya perjudian online di kalangan remaja Kabupaten Aceh Besar menjadi perhatian yang mendorong peneliti
untuk melakukan analisis lebih mendalam terkait komunikasi interpersonal yang terjadi di antara remaja yang terlibat
dalam praktik tersebut. Penelitian ini bertujuan menggali informasi tentang bagaimana komunikasi antar remaja terkait
judi online berlangsung dan makna pesan seperti apa yang memotivasi remaja untuk terlibat dalam praktik perjudian
jenis slot. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan paradigma konstruktivis. Dalam penelitian ini
menggunakan metode pendekatan fenomenologi. Proses komunikasi merupakan hal mendasar bagi manusia,
komunikasi interpersonal memungkinkan individu untuk menyampaikan pikiran, perasaan, dan keinginan mereka
kepada orang lain. Pemaknaan pesan melalui interaksi merujuk pada proses penafsiran makna yang terkandung dalam
pesan yang disampaikan antara individu atau kelompok melalui interaksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa
komunikasi interpersonal yang efektif dan pemaknaan pesan melalu informasi perjudian online membuat remaja
terdorong melakukan perjudian online. Komuikasi interpersonal yang terjadi di kalangan remaja Kabupaten Aceh Besar
saat melakukan aktivitas perjudian online berjalan efektif dengan adanya keterbukaan, empati, dukungan, rasa positif,
dan kesetaraan memainkan peran penting dalam hubungan komunikasi interpersonal pada konteks perjudian online
jenis slot. Pemaknaan pesan dari interaksi sehari-hari memiliki dampak signifikan yang menunjukkan bahwa individu
cenderung memberikan interpretasi dan nilai pada pengalaman yang mereka alami.


Kata Kunci-remaja, komunikasi interpersonal, judi online

References

Abubakar, F. (2015). Pengaruh Komunikasi Interpersonal antara Dosen dan Mahasiswa Terhadap Motivasi Belajar dan

Prestasi Akademik Mahasiswa. Pekommas, 18(1), 53–62. Retrieved from

https://202.89.117.136/index.php/pekommas/article/view/1180106/243

Anggraini, C., Denny, ) ;, Ritonga, H., Kristina, L., Syam, M., & Kustiawan, W. (2022). Komunikasi Interpersonal.

Jurnal Multidisiplin Dehasen, 1(3), 337–342.

Azimah. (2023). Alasan Berjudi pada Pada Penjudi di Aceh (Tinjauan Psikologi). Wacana, 15(2), 90.

https://doi.org/10.20961/wacana.v15i2.72297

Hasbiansyah, O. (2008). O Hasbiansyah. Pendekatan Fenomenologi: Pengantar Praktik Penelitian Dalam Ilmu Sosial

..., (56), 163–180.

Komariah, S. (2023). Strategi Pemasaran Travel Haji Dan Umroh Strategi Pemasaran Travel Haji Dan Umroh.

Manajemen, Program Studi Ekonomi, Fakultas Bisnis, D A N Tangerang, Universitas Muhammadiyah, 56.

Ninla Elmawati Falabiba, Anggaran, W., Mayssara A. Abo Hassanin Supervised, A., Wiyono, B.., Ninla Elmawati

Falabiba, Zhang, Y. J., … Chen, X. (2020). Analisis Kecanduan Judi Online (Studi Kasus Pada Siswa SMAK AN

Mandai Maros Kabupaten Maros). Paper Knowledge. Toward a Media History of Documents, 5(2), 40– 51.

Pasha, M. K. (2023). Interaksi Sosial Dan Motivasi Bermain Judi Online (Studi Pada Mahasiswa di Fakultas Ilmu

Sosial dan Ilmu Politik Universitas Lampung). Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Lampung, 1–72.

Retrieved from https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK558907/

Ramli. (2018). Fenomena Judi Bola Online Di Kalangan Mahasiswa (Studi Kasus Mahasiswa Yang Berdomisili Di Jalan

Emmy Saelan Kota Makassar). Gastronomía Ecuatoriana y Turismo Local., 1(69), 5–24.

Sarina. (2022). Polda Aceh Ungkap 56 Kasus Perjudian Sepanjang Agustus 2022. Retrieved from

https://www.ajnn.net/news/polda-aceh-ungkap-56-kasus-perjudian-sepanjang-agustus-2022/index.html

Siregar, N. S. S. (2016). Kajian Tentang Interaksionisme Simbolik. Perspektif, 1(2), 100–110.

https://doi.org/10.31289/perspektif.v1i2.86

Suhada, R. (2016). Makna Judi Online Bagi Remaja Di Kota Surabaya. Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik

Universitas Airlangga, 1–23.

Suharya, R. (2019). Fenomena Perjudian Dikalangan Remaja Kecamatan Samarinda seberang. Sosiatri-Sosiologi, 7(3),

–340. Retrieved from ejournal.sos.fisip-unmul.ac.id

Zulkarnaini. (2023). Berantas Judi, Polres Aceh Besar Tindak Penyedia dan Pelaku Judi. Retrieved from

https://www.dialeksis.com/aceh/berantas-judi-polres-aceh-besar-tindak-penyedia-dan-pelaku-judi/

Published

2024-07-01

Issue

Section

Program Studi S1 Ilmu Komunikasi