Pengaruh Social Media Marketing, Experiential Marketing, Dan Electronic Word Of Mouth Terhadap Keputusan Pembelian Merchandise Band Burgerkill

Authors

  • Ardhian Gumilar Megandaru Telkom University
  • Farah Oktafani Telkom University

Abstract

Abstrak Industri kreatif merupakan sektor yang strategis bagi perkembangan ekonomi di Indonesia. Salah satu industri kreatif adalah musik. Saat ini musik bukan hanya untuk didengar, tetapi juga menjadi gaya hidup baru dengan membeli rilisan original merchandise bagi kalangan masyarakat. Menurut data dari Badan Ekonomi Kreatif, pertumbuhan industri musik di Indonesia mencapai 7.26 % pada tahun 2017. Hasil ini merupakan pertumbuhan tercepat dari subsektor industri kreatif yang lain. Salah satu tolak ukur keberhasilan suatu bisnis penjualan merchandise adalah meningkatnya pendapatan dan keuntungan. Salah satu faktor yang dapat mempengaruhi pendapatan dan keuntungan penjulan merchandise adalah social media marketing, experiential marketing, dan electronic word of mouth. Pihak band yang memiliki social media marketing, experiential marketing, dan electronic word of mouth yang baik maka akan meningkatkan keputusan pembelian bagi konsumen untuk pembelian merchandise band Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh social media marketing, experiential marketing, dan electronic word of mouth terhadap keputusan pembelian merchandise band Burgerkill. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dan menggunakan metode analisis deskriptif. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa tanggapan responden terhadap variabel sosial media marketing termasuk dalam kategori baik, variabel experiential marketing termasuk dalam kategori baik, Variabel electronic word of mouth termasuk dalam kategori baik dan variabel keputusan pembelian termasuk dalam kategori baik. Kesimpulan penelitian ini adalah social media marketing, experiential marketing, dan electronic word of mouth berpengaruh terhadap keputusan pembelian merchandise band Burgerkill dengan persentase sebesar 40,9%, dan sisanya sebesar 59,1% diperngaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kata kunci : Electronic Word Of Mouth, Experiential Marketing, Social Media Marketing, Keputusan Pembelian, Merchandise Abstract The creative industry is a strategic sector for economic development in Indonesia. One of the creative industries is music. Nowadays music is not only to be heard, but also becomes a new lifestyle by buying original releases of merchandise for the public. According to data from the Creative Economy Agency, the growth of the music industry in Indonesia reached 7.26% in 2017. This result is the fastest growth of the other creative industries subsector. One measure of the success of a merchandise sales business is increasing income and profits. One of the factors that can influence the income and benefits of selling merchandise is social media marketing, experiential marketing, and electronic word of mouth. Bands that have good social media marketing, experiential marketing, and electronic word of mouth will increase purchasing decisions for consumers to purchase band merchandise This study aims to determine the effect of social media marketing, experiential marketing, and electronic word of mouth on the purchasing decisions of Burgerkill's band merchandise. This type of research is quantitative and uses descriptive analysis methods. The data analysis technique used is multiple linear regression analysis. Based on the results of the study it can be concluded that the respondents' responses to the social variables of media marketing are included in the good category, the experiential marketing variables are included in the good category. The conclusions of this study are social media marketing, experiential marketing, and electronic word of mouth affect the purchasing decisions of Burgerkill band merchandise with a percentage of 40.9%, and the remaining 59.1% influenced by other variables not examined in this study. Keywords: Electronic Word Of Mouth, Experiential Marketing, Social Media Marketing, Merchandise, Purchasing Decisions

Downloads

Published

2019-08-01

Issue

Section

Program Studi S1 Ilmu Administrasi Bisnis