Analisis User Experience (studi Pada Aplikasi Paytren)
Abstrak
Abstrak Penggunaan aplikasi Paytren dapat menciptakan User Experience yang menjadi faktor penting perusahaan untuk meningkatkan pelayanan terbaik untuk pengguna (User). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui User Experience pada penggunaan aplikasi Paytren di Indonesia. Penelitian ini diukur berdasarkan empat unsur User Experience yaitu Product Experience, Outcome Focus, Moment of Truth, dan Peace of Mind. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif deskriptif. Metode pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuesioner secara Online kepada responden pengguna Aplikasi Paytren di Indonesia sebanyak 385 responden. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis jenjang. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa tanggapan dari responden atas User Experience pada aplikasi Paytren dinyatakan baik. Berdasarkan dimensinya Peace of Mind mendapatkan skor tertinggi dan skor terendah pada Moment of Truth, namun keempatnya masih dalam kategori baik. Saran yang diberikan, Paytren harus terus mempertahankan keunggulan pada unsur yang sudah didapatkan dan meningkatkan unsur yang masih dinyatakan rendah agar Aplikasi Paytren tetap memiliki kesan baik kepada setiap penggunanya. Kata Kunci: Product Experience, Outcome Focus, Moment of Truth, Peace of Mind Abstract Paytren is one of the application that created for utilizing business functions to internet usage. The use of Paytren Application can create user experience which is an important factor of the company to improve the service for users.This research aims to know the user experience to the use of Paytren Application in Indonesia. This research was measured by four elements user experience, consisting is Product Experience, Outcome Focus, Moment of Truth, and Peace of Mind. The research methods used are descriptive quatitative method. Methods of data collections was done through online questionnaires to the 385 Paytren Application users respondence in Indonesia. The data analysis technique used in this research is analysis level. The result of this research showed that reponse from the respondents on User Experience to Paytren Application was declared good. Based on the dimensions of the Peace of Mind get the highest score and the lowest score to Moment of Truth, but the fourare still good categori. The recomendation given, Paytren must maintain excellence on the elements that already obtained and improve the elements which is still low. In order to still have a good impresion to every users Keyword: User Experience, Product Experience, Outcome Focus, Moment of Truth, Peace of Mind##submission.downloads##
Diterbitkan
2019-12-01
Terbitan
Bagian
Program Studi S1 Manajemen (Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika)