Pengaruh Brand Perceived Quality Terhadap Brand Purchase Intention Dengan Intervening Halal Brand Trust (studi Pada Wardah Kosmetik Instaperfect Series)
Abstrak
ABSTRAK Di era globalisasi ini persaingan bisnis perdagangan di Indonesia semakin kompetitif mengikuti tren yang terjadi. Para perusahaan saling berlomba meningkatkan kualitas produk dan menciptakan produk yang inovatif demi mempertahankan kepercayaan konsumen. Salah satu tren yang sedang terjadi di negara ini adalah produk halal. Hal tersebut di dukung oleh di bentuknya BPJPH (badan penyelenggara jaminan produk halal). Salah satu perusahan yang menawarkan produk kosmetik halal pertama di Indonesia adalah wardah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh brand perceived quality terhadap brand purchase intention dengan intervening halal brand trust. Sampel pada penelitian ini adalah konsumen produk wardah kosmetik di kota bandung yang berjumlah 107 responden. Variabel bebas terdiri dari brand perceived intention, variabel intervening terdiri dari halal brand trust dan variabel terikat dari penelitian ini adalah brand purchase intention. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan skala likert sebagai pengukuran. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Metode analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah Structural Equation Modeling (SEM) dan diolah menggunakan smartPLS. Berdasarkan hasil kesimpulan penelitian, brand perceived quality berpengaruh positif dan signifikan terhadap brand purchase intention dengan nilai Tvalue 3.650. Brand perceived quality berpengaruh positif dan signifikan terhadap halal brand trust dengan nilai Tvalue 15.034. Halal brand trust berpengaruh positif dan signifikan terhadap brand purchase intention dengan nilai Tvalue 2.331. Brand perceived quality berpengaruh positif dan signifikan terhadap brand purchase intention melalui halal brand trust dengan nilai Tvalue 2.282. Adapun saran yang diberikan adalah wardah kosmetik harus lebih gencar dalam melakukan promosi pada setiap produk yang dipasarkan, mengembangkan bahan baku yang digunakan pada setiap produk yang diciptakan dan lebih bervariatif dalam memberikan warna pada produk yang akan dipasarkan agar minat membeli konsumen tetap tinggi. Kata Kunci : brand perceived quality, halal brand trust, brand purchase intention. Abstract In this globalization era, business competition in Indonesia is increasingly competitive following the trends. Companies compete with each other to improve product quality and create innovative products to maintain consumer confidence. One trend that is happening in this country is halal products. This is supported by the form of BPJPH (the halal product assurance agency). One of the companies offering the first halal cosmetic products in Indonesia is Wardah. This study aims to determine the effect of perceived brand quality on brand purchase intention by intervening halal brand trust. The sample in this study was consumers of cosmetics wardah products in the city of Bandung, amounting to 107 respondents. The independent variable consists of brand perceived intention, intervening variable consists of halal brand trust and the dependent variable of this study is brand purchase intention. The research method used in this study is a quantitative method with a Likert scale as a measurement. The sampling technique used in this study was purposive sampling. The data analysis method used in this study is Structural Equation Modeling (SEM) and is processed using smartPLS. ISSN : 2355-9357 e-Proceeding of Management : Vol.6, No.3 Desember 2019 | Page 6045 Based on the research conclusions, brand perceived quality has a positive and significant effect on brand purchase intention with a value of 3,650 Tvalue. Brand perceived quality has a positive and significant effect on halal brand trust with a Tvalue of 15,034. Halal brand trust has a positive and significant effect on brand purchase intention with a value of Tvalue 2,331. Brand perceived quality has a positive and significant effect on brand purchase intention through halal brand trust with a TV value of 2,282. The advice given is wardah cosmetics must be more vigorous in promoting each product marketed, developing raw materials used in every product created and more varied in giving color to the products to be marketed so that interest in buying consumers remains high. Keywords: brand perceived quality, halal brand trust, brand purchase intention##submission.downloads##
Diterbitkan
2019-12-01
Terbitan
Bagian
Program Studi S1 Ilmu Administrasi Bisnis