Pemanfaatan Media Instagram Sebagai Sarana Promosi Dakwah Masjid Al Lathiif Dalam Akun @masjidallathiif

Penulis

  • Ahmad Rafi Kamarullah Telkom University
  • Asaas Putra Telkom University

Abstrak

Pemanfaatan media sosial menjadi strategi baru dalam menyampaikan dakwah khususnya untuk mempersuasi jamaah untuk lebih tertarik datang ke masjid melalui konten yang sesuai mengikuti zaman tanpa harus melanggar akidah dan syariat. Masjid al lathiif menggunakan instagram sejak februari 2017 dengan pengikut yang terus bertambah hingga tahun ini ada 93700 pengikut akun masjid al lathiif di instagram. Perkembangan dari akun instagram masjid al lathiif tidak lepas dari strategi komunikasi yang dibuat dengan memanfaatkan instagram. Penelitian ini menggunakan metodologi kualitatif dengan pendekatan etnografi virtual serta menggunakan paradigma pospositivistik dan Tujuan dari penelitian ini adalah dapat mengidentifikasi strategi komunikasi yang dilakukan oleh pihak masjid Al lathiif dalam memanfaatkan media instagram serta hambatan yang dialami selama proses pemanfaatan instagram berlangsung. Kata Kunci : media baru, dakwah, instagram, strategi komunikasi, budaya partisipan

##submission.downloads##

Diterbitkan

2020-12-01

Terbitan

Bagian

Program Studi S1 Ilmu Komunikasi