Pengaruh Brand Image Dan Electronic Word Of Mouth Terhadap Keputusan Pembelian Di Bukalapak

Penulis

  • Frima Fadhila Putra Telkom University
  • Marheni Eka Saputri Telkom University

Abstrak

ABSTRAK PT Bukalapak atau yang biasa dikenal dengan Bukalapak merupakan situs online marketplace yang berasal dari Indonesia yang didirikan pada 10 Januari 2010. Bukalapak menjadi wadah tempat semua orang bisa membeli dan mejual produk secara online baik secara satuan ataupun dalam jumlah besar. Dewasa ini perkembangan internet di Indonesia sangatlah pesat dari tahun ke tahun, menurut data yang dipaparkan oleh Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) ada 171,17 juta penduduk Indonesia yang terhubung ke internet sepanjang tahun 2018. Menurut survei yang telah dilakukan oleh APJII mendaptkan bahwa perilaku pengguna internet di Indonesia lebih sering mengakses media sosial sebanyak 97,4% dari keseluruhan pengguna internet di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Brand Image dan Electronic Word of Mouth terhadap Keputusan Pembelian di Bukalapak. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Pengambilan sampel dilakukan menggunakan metode non probability sampling dengan teknik sampling purposive, yaitu penentuan sampel berdasarkan pertimbangan tertentu. Berdasarkan analisis deskriptif, variabel Brand Image dan Electronic Word of Mouth berada dan Keputusan Pembelian termasuk ke dalam kategori baik. Hasil penelitian yang diperoleh adalah terdapat pengaruh yang signifikan dari Brand Image dan Electronic Word Of Mouth terhadap Keputusan Pembelian di Bukalapak adalah sebesar 71,74% sedangkan sisanya sebesar 28,26% yaitu berada pada variabel lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini. Kata Kunci: Brand Image, Electronic Word of Mouth, Keputusan Pembelian, Bukalapak ABSTRACT PT Bukalapak or commonly know as Bukalapak is an online marketplace site originating from Indonesia which was founded on January 10, 2010. Bukalapak is a place where everyone can buy and sell products online either individually or in large quantities. Today the development of the internet in Indonesia is very rapid from year to year, according to data presented by the association of Indonesia internet service providers (APJII) there are 171.17 million Indonesians who are connected to the internet throughout 2018. According to a survey conducted by APJII, the behavior of internet users in Indonesia more often access social media as much as 97.4% of all internet users in Indonesia. This study aims to determine how much influence Brand Image and Electronic Word of Mouth have on Purchasing Decision in Bukalapak. This research uses quantitative methods with descriptive research type. Sampling was conducted using a non-probability sampling method with a purposive sampling technique, namely the determination of the sample based on certain considerations. Based on descriptive analysis, the Brand Image and Electronic Word of Mouth variables are located ad the Purchasing Decision is included in both categories. The results obtained are the there is a significant influence of Brand Image and Electronic Word of Mouth on Purchasing Decision in Bukalapak amounting to 71.74% while the remaining 28.26% is in other variables not included in this study.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2020-12-01

Terbitan

Bagian

Program Studi S1 Ilmu Administrasi Bisnis