Strategi Komunikasi Pemasaran Dj Arie Public Speaking And Broadcasting School Dalam Meningkatkan Brand Awareness

Penulis

  • Citra Pamela Elsya Telkom University
  • Yuliani Rachma Putri Telkom University

Abstrak

ABSTRAK Penggunaan media sosial sebagai media promosi memiliki peranan penting. Hal inilah yang digunakan oleh DJ Arie Public speaking and Broadcasting School dalam meningkatkan brand awareness. Penelitian ini membahas strategi komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh DJ Arie Public speaking and Broadcasting School dalam meningkatkan brand awareness. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi komunikasi pemasaran yang dilakukan DJ Arie Public speaking and Broadcasting School. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori strategi komunikasi pemasaran dari buku karya Widjayanto dan Amirullah yang terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi dan dokumentasi. Dari penelitian yang sudah dilakukan ini dapat disimpulkan bahwa tahap perencanaan dimulai dengan proses analisis permasalahan, dilakukan proses analisis khalayak, penentuan tujuan komunikasi, melakukan pemilihan media promosi dan yang terakhir yaitu proses pengembangan pesan. Pada tahap pelaksanaan, DJ Arie Public Speaking and Broadcasting School melakukan kegiatan bauran pemasaran seperti sales promotion, publisitas, event, pemasaran interaktif, serta WOM. Tahap terakhir yaitu tahap evaluasi yang dilakukan dengan dua langkah yakni, mengukur kinerja promosi serta melakukan koreksi pada apa yang perlu dibenahi saat tahap pelaksanaan. Kata Kunci : Bauran Komunikasi Pemasaran, Evaluasi, Pelaksanaan, Perencanaan dan Strategi Komunikasi Pemasaran ABSTRACT The use of social media as a promotional media has an important role. This is what is used DJ Arie Public speaking and Broadcasting School in increasing brand awareness. This study discusses the marketing communication strategy carried out by DJ Arie Public speaking and Broadcasting School in increasing brand awareness. The purpose of this study was to determine the marketing communication strategy carried out by DJ Arie Public speaking and Broadcasting School. The theory used in this research is the theory of marketing communication strategy from the book by Widjayanto and Amirullah which consists of planning, implementation, and evaluation. The method used in research is descriptive qualitative with data collection techniques in the form of interviews, observation and documentation. From the research that has been carried out, it can be concluded that the planning stage begins with the problem analysis process, the audience analysis process is carried out, the determination of communication objectives, the selection of promotional media and finally the message development process. At the implementation stage, DJ Arie Public Speaking and Broadcasting School conducted marketing mix activities such as sales promotion, publicity, events, interactive marketing, and WOM. The final stage is the evaluation stage which is carried out in two steps, namely, measuring the performance of promotions and making corrections to what needs to be addressed during the implementation stage. Keywords: Evaluation, Implementation, Marketing Communication Mix, Marketing Communication Strategy, and Planning

##submission.downloads##

Diterbitkan

2021-02-01

Terbitan

Bagian

Program Studi S1 Ilmu Komunikasi