Pengaruh Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan Direktorat Sdm Kantor Pusat Pt Pos Indonesia (persero) Bandung
Abstrak
Sumber daya manusia merupakan salah satu unsur penting dalam sebuah organisasi. Di dalam sebuah perusahaan sumber daya manusia (karyawan) merupakan sebuah aset dan roda penggerak agar perusahaan dapat mencapai segala tujuan untuk kedepannya. Salah satu cara untuk untuk mengelola aset tersebut dengan pemberian kompensasi. Begitu pula pada Kantor Pusat PT Pos Indonesia (Persero) Bandung, dimana setiap karyawan diberikan suatu bentuk kompensasi sebagai salah satu cara untuk mengelola dan mempertahankan karyawan. Kompensasi yang diberikan diharapkan dapat berdampak pada kinerja yang dihasilkan oleh karyawan. Bila kompensasi dirasakan tidak adil dan tidak memuaskan oleh karyawan maka akan berdampak pada menurunnya kinerja karyawan secara perlahan. Metode pengumpulan data dilakukan dengan penyebaran kuesioner kepada 78 responden yang merupakan karyawan Direktorat SDM Kantor Pusat PT Pos Indonesia (Persero) Bandung. Pengolahan data dilakukan dengan bantuan aplikasi SPSS versi 20 for windows Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompensasi dan kinerja berada pada kategori tinggi. Berdasarkan hasil uji asumsi klasik, residual terdistribusi normal, tidak adanya heteroskedastisitas, dan tidak adanya autokorelasi. Berdasarkan hasil analisa, hipotesis menggunakan uji t, dan didapatkan hasil bahwa H0 ditolak. Artinya, kompensasi berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja. Perusahaan disarankan agar dapat memberikan kompensasi yang dapat memenuhi kebutuhan para karyawannya. Selain itu, untuk mendapatkan kinerja sesuai dengan apa yang diharapkan, perusahaan sebaiknya memberikan batas waktu sesuai dengan jumlah pekerjaan yang diberikan. Kata Kunci: Sumber Daya Manusia, Kompensasi, Kinerja##submission.downloads##
Diterbitkan
2016-08-01
Terbitan
Bagian
Program Studi S1 Manajemen (Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika)